Wabub Madina Antar Langsung JCH ke Asrama Haji dan Bandara Kualanamu Medan

0
11
Mandailing Natal.Prioritas.co.id – Sebanyak 360 jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Mandailing Natal (Madina) di berangkatkan dari Mesji Agung Nur Ala Nur menuju Asrama Haji di Medan, senin (22/5/2023)

Keberangkatan JCH ini langsung dipimpin Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina) Atika Azmi Utammi Nasution sampai asrama haji dan Bandara Kualanamu Medan.

Wakil Bupati Atika Azmi menyampaikan persiapan keberangkatan JCH ini insa allah sudah cukup matang, karena sebelum keberangkatan sudah melakukan beberapa kali rapat dengan kementerian agama Madina.

“salah satunya kita siapkan bus untuk keberangkatan jamaah haji. Dan Untuk rute kali ini kita ambil rute dari Ranto karena rute dari sipirok sering terjadi ke macetan di Batu Jomba Kabupaten Tapsel,”ungkapnya.

Persiapan tenaga medis juga kata Atika sudah persiapkan secara matang pada kloter ini kuta bawa ada empat.

Atika berpesan kepada JCH agar mengikuti apa yang disampaikan ketua rombongan, petinjuk yang disampaikan pendampingi sehingga ibadah hajinya bisa lancar.

“Seperti kita ketahui bersama bahwa ibadah haji ini bukan hanya menyita materi, menyita mentalitas tetapi menyita kesehatan fisik juga. Maka dari itu selama menjalankan ibadah haji supaya betul-betul menjaga kesehatan karena di puncak hajinya nanti sangat menyita tenaga,”pesan Atika.

Dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati termuda itu mohon doa, bagi kami yang belum berhaji tolong doakan kami disana agar kami segera bisa berhaji.

“Dan doa kan kabupaten Madina ini agar di berkahi allah swt dengan kebaikan serta di jauhkan allah dari marabahaya,”pintaknya.

Kemudia kepada keluarga yang tinggal ini supaya terus mendoakan para jamaah ini, sehingga keluarga yanh dikampung ini tidak terlalu rindu kepada keluarga yang berangka begitu juga jamaah yang berangkat tidak terlalu rindu kepada keluarga di kampung sehingga bisa menjalankan ibadah haji dengan tenang.

Dapat diketahui bersama JCH asal Madina akan tiba di asarama haji pada Selasa pagi (23/5/2023) dan akan berangkat ke Bandara Kualanamu Rabu pagi (24/5/2023). (putra)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here