Video : Umat Hindu Pekon Fajar Mulia Gelar Perayaan Siwaratri

0
497

 

Prioritas.co.id, Pringsewu – Umat Hindu pekon Fajar Mulia, kecamatan Pagelaran Utara, Kabupaten Pringsewu, menggelar upacara ritual perayaan hari Siwaratri 2020, Kamis (23/1/20) pukul 17.00.Wib malam.

Upacara perayaan Suwaratri digelar di Pura Giri Mandala, dipimpin langsung oleh Sugono selaku pamangku Pura Giri Mandala, diikuti lebih kurang 100 prada atau Jama’at diantaranya berasal dari pekon Giri Tunggal, pekon Margosari hingga para jama’at berasal dari kecamatan Banyumas, dengan agenda, persembahyangan bersama (Sandhyakala ), sadhana (Pemujaan Siwa), dharmawacana + dharmatuia – malam renungan suci kirtanam  atau nyanyian keagamaan Hindu serta pentas Drama berlangsung dengan hikmat hingga pukul 21.30.Wib.

Seperti dikemukakan Sutrisno (40) selaku parisada kecamatan Pagelaran Utara menuturkan, seluruh umat Hindu se-Indonesia khususnya pekon Fajar Mulia pada hari ini mengadakan upacara perayaan hari raya siwaratri.

Dikatakan Sutrisno, Siwaratri merupakan simbolisasi dan aktualisasi diri dalam melakukan pendakian spiritual guna tercapainya ‘penyatuan’ Siwa, yaitu bersatunya atman dengan paramaatman atau Tuhan penguasa jagat raya itu sendiri, sebagai malam perenungan, melakukan evaluasi atau introspeksi diri atas perbuatan-perbuatan selama setahun ini untuk memohon agar selalu diberi tuntunan agar dapat keluar dari perbuatan dosa.

” upacara siwaratri digelar khususnya untuk mendoakan kesejahteraan bagi umat manusia agar dapat diampuni seluruh kesalahan-kesalahannya atau segala dosa-dosa baik itu disengaja atau tidak disengaja sehingga kedepan kita selaku umat manusia akan lebih baik lagi daripada sebelumnya, “terang Sutrisno. (Davit)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here