Truck Sawit Masuk Sungai Akibatkan 1 Orang Tewas

0
71

Prioritas.co.id , Asahan – Truck pengangkut buah sawit masuk ke sungai dengan nopol BM 9350 LP membuat heboh warga Dusun VII Desa Padang Pulo Kecamatan Bandar Pulau Kabupaten Asahan , kejadian sekira pukul. 13.00 wib.

Menurut informasi yang didapat kejadian bermula dari warga sebelum terjadi insiden tersebut. Truck yang masuk ke sungai truck lewat sudah kencang dari atas , kemungkinan rem blong sehingga truck tidak bisa berhenti akibatnya masuk ke sungai, Jumat ( 12/06/2020).

“Truk yang dikemudikan oleh Dewan (17) warga setempat, masuk ke dalam aliran sungai, diduga akibat rem kendaraan tersebut tidak berfungsi. Apa lagi medan jalan yang dilintasi truk tersebut kondisinya berupa turunan, sehingga diduga semakin menyulitkan sopir untuk mengendalikan kendaraannya,” kata seorang saksi, Ring Musing Sitorus yang ditemui wartawan di lokasi.

Akibat peristiwa itu, sebut Ring Musing, sang sopir yang masih berusia remaja itu terjepit di dalam kendaraan yang terbalik di tengah derasnya air sungai.

Selanjutnya sopir truk baru bisa dievakuasi sekitar satu jam kemudian. Korban ditemukan sudah dalam kondisi tidak bernyawa.

“Ada sekitar satu jam-an baru bisa dievakuasi. Karena truknya sempat payah dibuka, ditarik sama warga pakai kereta, baru bisa terbuka pintunya. Korban meninggal,” ungkapnya.

Sementara warga sekitar sempat melarikan korban ke RSUD H Abdul Manan Simatupang, Kisaran untuk memastikan kondisi korban.

“Pas berhasil dievakuasi, sempat ditekan-tekan dadanya. Udah nggak respon. Tapi untuk memastikan dibawa ke rumah sakit umum di Kisaran,” tutupnya. ( Heri Sinaga )

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here