Tim Gabungan Operasi Pekat di Hotel dan Losmen Lahat, Ini Kata Sekda

0
278

Prioritas.co.id,Lahat
Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat) yang dilakukan tim gabungan baik dari Dinas Pol-PP, BKPSDM, Inspektorat, Denpom, Kodim 0405 Lahat, Polres Lahat di beberapa Hotel atau losmen yang berada di Kabupaten Lahat mendapati beberapa pasangan tanpa identitas, Senin (9/12/2019) yang dimulai pukul 21.30 hingga 23.30 Wib.

Operasi pekat dipimpin langsung Sekretaris Daerah (Sekda) Lahat ini dimulai dari Hotel Javapront one yang berada di jalan Amir Hamzah II, Grand Sigma, Losmen Simpang, Lavista Karaoke dan hotel Calista.

Beberapa pasangan yang didapati tidak memiliki identitas yang sedang berada di kamar hotel, langsung mendapat pengarahan dari Sekda Lahat H.Januarsyah Hambali.SH.MM.

“Adek-adek sekalian tidak memiliki identitas, jika ada apa-apa yang terjadi bagaimana. Apalagi kalian disini, jadi apa pendapat orang banyak. Hari ini kalian mendapat pembinaan, lain kali jangan lagi diulangi, untuk itu pulanglah dan jangan pernah kalian ulangi,” pesan Januarsyah.

Ia juga menegaskan kepada pasangan ini, jika tertangkap kembali maka pihaknya akan melakukan tindakan sesuai perundang-undangan yang berlaku.

“Terhitung hari ini hingga awal tahun 2020, kami masih akan memberikan pembinaan, jika ditahun depan kalian masih saja maka kami akan melakukan tindakan tegas kepada kalian semua,” tegasnya dihadapan para pasangan dan beberapa wanita yang tidak memiliki identitas.

Januarsyah mengatakan, operasi pekat yang dilakukannya ini ialah memback-up program Bupati Lahat tentang akhlak, untuk itu dirinya dengan aparat penegak hukum dari kepolisian dan Denpom melakukan operasi pekat yang difokuskan ke hotel dan tempat hiburan malam.

Hal senada juga disampaikan oleh Kepala Dinas Pol-PP dan Damkar Kabupaten Lahat Fauzan Khoiri Senin,AP.,MM bahwa operasi pekat yang dilakukannya pada malam ini ialah operasi yang ke-6 pada kepemimpinan Bupati Lahat Cik Ujang dan Wakil Bupati Lahat H.Haryanto.

“Adapun yang kita fokuskan pada Operasi pekat pada malam ini ialah tentang Peraturan perizinan, jam operasional atau aktivitas dan pemeriksaan identitas yang jelas pengunjung.

Pada malam ini Fauzan menjelaskan hasil operasi pekat yakni ada beberapa pengunjung hotel kedapatan tidak memiliki identitas, untuk perizinan sendiri pihaknya tidak menemukan pelanggaran.

“Alhamdulillah operasi pekat pada malam hari ini telah kita laksanakan dan Alhamdulillah untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) tidak ditemukan, untuk itu kami harapkan situasi tetap kondusif terutama ASN, jangan pada saat operasi saja, namun pada saat tidak operasi pekat ASN di Kabupaten Lahat jangan tidak melakukan pelanggaran-pelanggaran yang menentang perundang-undangan,” terangnya.

Ketika ditanya mengapa tidak Operasi di Panti Pijat Urut Tradisional (PPUT),? Ia menjelaskan bahwa PPUT telah dilakukan razia beberapa Minggu yang lalu.

“Yang jelas kita akan terus melakukan operasi pekat ini dalam rangka menciptakan akhlak yang baik bagi masyarakat Kabupaten Lahat,” ujarnya. (EY)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here