Tiga Pekerja Tambang Korban Longsor Masih Dalam Pencarian

0
1553

Prioritas.co.id, Lubuk Besar – Setiap pekerjaan pastinya memiliki resiko, baik dikantoran atau dilapangan, baik udara, laut dan darat. Seperti yang terjadi pada empat orang penambang timah di B1 Desa Lubuk Besar yang tertimbun tanah longsor pada Selasa (18/06/2019) sore.

Akibat kejadian tersebut, Polsek Lubuk Besar dibantu warga sekitar sejak sore tadi hingga malam ini pukul 19.30 WIB baru menemukan satu orang korban. Hal ini dibenarkan Kapolsek Lubuk Besar, Ipda Bayumi seizin Kapolres Bateng, AKBP Edison LB Sitanggang.“Benar, ada pekerja tambang timah yang tertimbun tanah longsor tadi sore” kata Ipda Bayumi kepada prioritas.co.id, Selasa (18/06/2019) sembari membantu pencarian korban lainnya.

Saat ini, lanjutnya, pihak mereka bersama warga hingga malam ini masih terus melakukan pencarian terhadap tiga orang lainnya yang masih tertimbun tanah longsoran tersebut.

“Dari olah tempat kejadian perkara (TKP) sementara. Jumlahnya ada lima orang yang tertimbun, satu orang berhasil selamat dan hanya empat orang yang tertimbun,” katanya seraya menyebut pencarian dilakukan bersama warga dibantu pihak Desa dan Kecamatan Lubuk Besar.

Ipda Bayumi mengaku mereka bekerja secara manual, lokasi tersebut rawan longsor lantaran eks Tambang PT.koba Tin yang tanahnya berlumpur.

“Kondisi tanahnya memang berlumpur, sehingga mudah longsor,” pungkasnya.  (Yani Basaroni)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here