Terungkap, Perhatian Serius Plt Bupati Bintan Terhadap Atlet-atlet Sepak Bola

0
124
Tampak para atlet sepakbola di Sei Enam seusai bertatap muka dengan Plt Bupati Bintan kemarin.

Bintan,prioritas.co.id – Pada beberapa waktu yang lalu, Arwan sudah terpilih sebagai Ketua Komite Eksekutif Askab PSSI Bintan periode 2022 hingga 2026 seusai kongres yang dilakukan dekat Wisma Antam, Kelurahan Kijang Kota, Kecamatan Bintan Timur (Bintim), Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Senin (16/05/2022).

Dirinya yang juga berstatus sebagai anggota DPRD Bintan Dapil Bintan Pesisir (Binsir), Tambelan dan Mantang. Pernah menyatakan berkeinginan memajukan dunia olahraga sepakbola di wilayahnya dengan rutin menggelar kompetisi di semua tingkat mulai usia dini hingga dewasa. Selain itu, Menargetkan perolehan medali untuk cabor sepakbola di Porprov mendatang.

Berkenaan dengan hal diatas, Plt Bupati Bintan, Roby Kurniawan ketika dijumpai oleh awak media di sekitaran daerah Kelurahan Sei Enam sempat disinggung mengenai persoalan pembinaan atlet-atlet khususnya bidang bola kaki. Secara singkat mengakui sudah ada gambarannya.

” Kemarin, Kita juga sudah Musda PSSI dan terpilih pak Arwan. Saya optimis-lah nanti kita duduk sama-sama untuk benar-benar rekrut, Kadang-kadang selama ini misalnya ada ego wilayah, ” Ujar Roby usai turun minum atau jeda bermain sepakbola di babak pertama dalam event pembukaan Idul Fitri Cup (IFC) Sei Enam.

Masih sambungnya, Jadi, Harus disatukan apalagi sekarang persiapan untuk Popda maupun Porprov diharapkan agar lebih matang lagi-lah. Seperti yang diketahui bersama bahwa titik fokusnya tidak hanya terkait atlet saja. Namun, Baik untuk bola kaki, Futsal, perwasitan, Pelatih dan fungsi PSSI lainnya.

Informasi yang diterima, Arwan bersama rekanannya ingin membuat lisensi pelatih hingga ke tingkat Nasional. Bupati Cup nanti agar seluruh klub sepak bola yang terdaftar di Askab PSSI Bintan. (Alek)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here