Taman Agro Wisata Mangun Jaya Bakal Punya Water Park

0
728

Prioritas.co.id, Muba – Unik, dan bisa dikatakan memiliki sarana terlengkap di sumsel, taman agro wisata mangun jaya tak hanya menarik minat pengunjung, tapi juga investor yang ingin berinvestasi di lokasi yang baru saja digunakan sebagai arena pekan daerah (Peda) kontak tani dan nelayan (KTNA) se-provinsi sumatera selatan ini.

Kali ini, taman agro wisata kedatangan tamu dari PT Villa sari persada, yang khusus datang dari jakarta untuk melihat langsung taman yang mendadak viral sebagai wahana wisata alam tersebut, minggu (28/7/2019). Perusahaan konsultan pembangunan water park dan investasi tersebut berencana membangun wahana wisata air dalam lokasi taman agro wisata.

Sari octa atau yang akrab disapa Okky konsultan management pt villa sari persada bersama timnya disambut abusari ketua dewan pembina, gapoktan sumber rejeki jaya bersama raisya selaku konsultan marketing taman agro wisata yang mendampingi tim survey berkeliling lokasi taman.

“Luar biasa, jujur saya kaget melihat taman agro wisata yang sudah rapi dan tertata. apa yang saya lihat disini benar-benar diluar pikiran saya, pokoknya top dech, ” kata Okky sewaktu ditanya kesan yang dirasakannya setelah melihat langsung taman agro wisata.

Kondisi lahan yang sudah matang, menurut okky, akan memudahkan dari sisi pembangunan dan pastinya juga akan lebih hemat biaya. akses jalan yang cukup bagus akan membuat lokasi tersebut tak akan sepi pengunjung.

“insyaallah segera bisa kita realisasikan, “ujarnya.

Sebagai perusahaan yang telah sukses membangun wahana wisata air di berbagai kota di pulau jawa dan daerah lain di indonesia, pt villa sari persada lanjut okky, telah mengembangkan sayap bisnisnya di kota medan dan pekan baru, riau.

“belum lama ini kita juga membangun water park di jakabaring palembang,” imbuhnya.

Konsultan marketing taman agro wisata, raisya berharap penambahan fasilitas akan meningkatkan daya tarik pengunjung taman agro wisata. hal ini sesuai dengan cita-cita dibangunnya taman tersebut dengan menjadikan taman agro wisata tidak hanya sebatas muba, tapi sumsel.

“kita ingin mewujudkannya harapan manajemen menjadikan taman agro wisata tidak hanya dikenal sebatas muba, tapi juga provinsi sumatera selatan, ” ujarnya.

Ketua dewan pembina gapoktan sumber rejeki jaya bersama, Abusari SH.M Si, menambahkan, luas lahan taman toga agro wisata memiliki lahan seluas 25 hektar. lahan tersebut merupakan hibah dari h burhan yang tak lain adalah orang tua kandungnya. h burhan adalah ketua kelompok tani harapan jaya sejak tahun 80-an.

“jadi perlu saya perjelas bahwa lahan taman agro wisata seluas 25 hektar adalah hibah dari orang tua saya h burhan kepada gapoktan sumber rejeki jaya bersama yang sudah lengkap surat hibahnya,” kata abusari yang juga ketua dprd muba tersebut.

Abusari merasa yakin dibangunnya water park di taman agro akan membuat taman agro semakin terkenal dan diminati pengunjung. sementara dalam waktu dekat ini taman agro juga akan digunakan sebagai lokasi kemah saka pariwisata pramuka se – sumsel.

“jika saat inj taman agro mampu menampung 35 tenaga kerja, moga-moga setahun kedepan akan mampu menampung sekitar 60 tenaga kerja yang akan mengurangi angka pengangguran,” kata abusari.

Selain penambahan fasilitas berupa water park, lanjut dia, juga akan dibangun home stay. fasilitas tersebut akan melengkapi fasilitas yang sudah ada seperti, kereta gajah, motor att, mobil-mobilan batre anak-anak, gazebo yang pengunjung harus membayar jika memakai fasilitas tersebut.

Sementara fasilitas yang gratis adalah, prosotan patung gurita, perahu papan, kolam renang mandi hujan, karaoke dipanggung terbuka, kereta rel, korsel boneka panggung, kereta panggung mobilan anak-anak, jungkitan dari besi, ayunan dari besi, kolam pemancing gratis, dan bumi perkemahan. (dani)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here