Tahun Depan Jalan Trans Keban I Direncanakan Cor Beton

0
309

 

Prioritas.co.id.muba – Pemerintah Desa Keban I berencana akan mengusulkan pembangunan peningkatan akses jalan dari desa induk menuju daerah pemukiman transmigrasi Keban I yang dihuni sekitar 50 kepala keluarga tersebut. Jalan sepanjang 1 kilometer dengan lebar 4 meter tersebut sering dikeluhkan karena becek dan sulit dilalui kendaraan ketika musim hujan.

“Sebagai bentuk perhatian Pemerintah Desa Keban I atas keluhan warga dalam mewujudkan pemerataan pembangunan dalam wilayahnya, maka kami berencana mengajukan program pembangunan peningkatan jalan trans Keban I dengan cor beton untuk tahun depan,” kata Kepala Desa Keban I Faizol pada media ini,Senin (7/12/2020).

Menurut Faisol pembangunan jalan cor beton sepanjang kurang lebih 1 kilometer yang nantinya akan menghubungkan Desa Keban I selaku desa induk dengan wilayah transmigrasi akan membuka isolisasi daerah tersebut yang setiap musim hujan sangat sulit diakses.

“Kami yakin dan percaya transportasi yang lancar akan mendorong majunya suatu daerah. Warga trans yang ingin ke desa untuk berbagai keperluan termasuk pelayanan administrasi kependudukan dan lain sebagainya itu akan lebih mudah,” katanya.

Kades Keban I ini menambahkan, pihaknya juga berencana akan melakukan pembangunan parit atau drainase dalam lingkungan desa. Karena dengan adanya parit atau drainase yang baik akan membuat lingkungan desa terlihat indah, bersih dan rapi. Parit yang baik tidak akan menimbulkan genangan air yang berpotensi menjadi sarang nyamuk dan sumber berbagai penyakit.

Pemerintah desa, kata Faizol akan mengupayakan pembangunannya melalui Anggaran Dana Desa (red-ADD) baik itu yang bersumber dari APBN atau pun dari APBD.

“Untuk itu, saya berharap usulan ini bisa direalisasikan baik itu oleh Pemerintah Pusat, maupun Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin. Kepada masyarakat juga saya mohon doa dan support supaya berbagai rencana pembangunan ini bisa berjalan sesuai dengan yang diharapkan,” pungkasnya.
(Mitra desa)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here