Sosialisasi Penerapan ODF Melalui Tim STBM di Pekon Sumber Bandung

0
52

Prioritas.co.id, Pringsewu – UPT Kesehatan kecamatan pagelaran utara beserta tim Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) menggelar monitoring evaluasi ODF di pekon Sumber Bandung Kecamatan Pagelaran Utara, Kamis (6/2/20) pagi.

Digelarnya kegiatan sosialisasi tentang ODF oleh tim STBM yang dilaksanakan oleh segala komponen yang mempunyai kepentingan dengan program tersebut di kecamatan pagelaran utara.

Acara dibuka oleh sekretaris kecamatan pagelaran utara, Mahruf Wahyudi, S.sos, mewakili camat pagelaran utara Rohadan, SE.

Dalam sambutannya Mahruf Wahyudi mengatakan, Sanitasi Total Berbasis Masyarakat STBM merupakan pendekatan untuk merubah perilaku masyarakat secara mandiri, serta menumbuhkan kesadaran masyarakat agar memahami kesehatan serta melaksanakan program ODF dengan target stop buang air besar sembarangan di tahun 2020.

”  Program STBM di pekon Sumber Bandung khususnya di laksanakan sesuai ketentuan yang diatur oleh Kemenkes RI, dan dengan pembinaan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Pringsewu, serta didampingi Fasilitator STBM diharapkan mampu untuk berinteraksi dengan masyarakat sehingga percepatan pembangunan sanitasi bisa optimal, untuk mempertahankan agar program STBM tetap berkesinambungan dan bisa dilaksanakan di pekon agar masyarakat bisa betul-betul memahami betapa begitu pentingnya kesehatan bagi diri kita keluarga dan masyarakat pada umumnya nya, ” terangnya.

Lebihlanjut sekcam, ” stop buang air besar sembarangan adalah kondisi ketika setiap individu dalam suatu komunitas tidak lagi melakukan perilaku buang air besar sembarangan yang berpotensi menyebarkan penyakit. ” sambungnya.

Ditambahkan Erwin selaku pemateri UPT dari kesehatan puskesmas Fajar Mulia menambahkan, ada beberapa hal yang harus diperhatikan dengan diadakannya Penggunaan Jamban Sehat antara lain, 1. Menjaga lingkungan bersih, sehat dan tidak berbau. 2. Tidak mencemari sumber air yang ada di sekitamya 3. Tidak mengundang datangnya lalat atau serangga yang dapat menjadi penular penyakit Diare, Kolera Disentri, Thypus, kecacingan, penyakit saluran pencernaan, penyakit kulit dan keracuanan, ” tandasnya. (Her)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here