Prioritas.co.id, PRINGSEWU – Satuan Lalu Lintas Polres Tanggamus menggelar bhakti sosial donor darah di Pendopo Kabupaten Pringsewu, Selasa (17/9/19) pagi.
Kegiatan itu digelar dalam rangka memperingati hari ulang tahun Polantas ke 64 dimana Sat Lantas Polres Tanggamus bekerjasama dengan unit transfusi darah RSUD Pringsewu, stakholder dan masyarakat Pringsewu.
Kasat Lantas Polres Tanggamus AKP Yuniarta, SH. mengatakan donor darah
Kabupaten Pringsewu diantaranya karyawan Jasa Raharja, dealer Yamaha Lautan Teduh, karyawan Mall Candra Pringsewu, Ojol Grab, IGTKI Darmawanita, Komunitas TVCI, Pelajar SMK YPT, Masyarakat Pringsewu dan personel Satlantas.
“Pendaftar sebanyak 39, namun yang diperbolehkan donor sebanyak 24 orang. Adapun yang tidak bisa donor dikarenakan sakit, HB darah rendah dan tensi darah,” kata AKP Yuniarta dalam keteranganya mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Hesmu Baroto, SIK. MM.
Kasat Lantas berharap hasil donor darah, nantinya dapat membantu masyarakat yang membutuhkan. Ia juga berterima kasih kepada seluruh pendonor yang telah mengikhlaskan darahnya.
“Hasil donor darah tersebut diperoleh 24 kantong darah, mudah-mudahan darah yang kami donorkan dapat bermanfaat bagi masyarakat,” harapnya.
Atas donor darah itu, Kapos Lantas Pagelaran Aipda Guruh Prasetyo, yang juga mendonorkan darahnya mengaku ikhlas donor darah.
Sebab menurutnya, setetes darah yang didonorkan tentu diharapkan dapat membantu masyarakat yang membutuhkan. “Ikhlas sekali, setetes darah untuk kemanuasian,” ucapnya. (Red)