Seekor Buaya Berukuran 3 Meter Terperangkap di Jeratan Warga

0
178

Warga Seruway saat mengamankan buaya yang masuk dalam jeratan.

Prioritas.co.id, Aceh Tamiang – Wow!, Warga desa perkebunan Seruway sekira pukul 06:30 wib dikejutkan dengan penemuan seekor buaya yang masuk dalam perangkap yang telah dirangkai berupa jeratan yang dipasang warga setempat, Sabtu (14/07/2018).

Dimana jeratan tersebut sudah dipasang sejak seminggu yang lalu oleh Sursriadi, mengingat banyaknya hewan reptil yang memiliki ukuran tubuh besar (buaya) itu sering ditemukan warga saat hendak ke kebun Sawit milik PT. Parasawita.

Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Zulhir Destrian melaui kapolsek Seruway Ipda Muhammad Rizal membenarkan adanya penangkapan seekor buaya oleh warga Seruway. Mulanya hewan melata itu ditemukan oleh Sursriadi lalu memanggil empat rekannya Sucipto, Herman, Suyatmin dan Komeng untuk mengamankan buaya tersebut dengan cara mengikat.

Setelah berhasil diamankan, sambung Kapolsek, Sursriadi melaporkan kepada Datok Penghulu setempat Muhamman bahwa ada ditemukan seekor buaya yang masuk dalam perangkap lalu datok Penghulu menghubungi Bhabin Kamtibmas Brigadir Dony Rahman kemudian Bhabin Kamtibmas melaporkan perihal tersebut dan menghubungi Kapolsek Seruway.

Usai menerima laporan dari Bhabin Kamtibmas, sekira pukul 07.43 wib saya menghubungi dan berkoordinasi dengan Pihak BKSD Aceh melalui via telepon ke no Hp : 0811 648 xxxx untuk mengambil langkah-langkah selanjutnya, ucapnya.

Sementara sampai laporan ini di kirimkan ke Pihak Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh, kami masih menunggu jawaban dan petunjuk tentang langkah-langkah selanjutnya terkait penemuan seekor buaya oleh warga, ujar Kapolsek. (sidaknews.com)