SATGAS TMMD ke-111, Kodim Tapsel dan Warga Gelar Doa Bersama

0
29
Satgas TMMD ke-111 Kodim Tapsel bersama warga menggelar pengajian dan doa bersama.

Tapsel,prioritas.co.id – TMMD regional 111, Kodim 0212/TS yang berlangsung di desa Siuhom, Kecamatan Angkola Sangkunur, Kabupaten tapsel terus melakukan pendekatan kepada masyrakat sekitar untuk mendukung Suksesnya program TMMD ke-111 tersebut.

Salah satunya melaksanakan pengajian dan doa bersama masyarakat untuk mendoakan arwah leluhur desa ini,dan suksesnya program TMMD ke-111 Kodim 0212/TS.

Doa bersama diawali dengan pembacaan surat yasin dan tahlil. Pada kesempatan tersebut warga memberikan nasehat serta mengapresiasi program TMMD dan mengajak masyarakat untuk selalu membantu TNI dalam rangka TMMD serta mengingatkan selalu berdoa sebelum bekerja.

Pada kegiatan yang dihadiri seluruh masyarakat setempat, anggota Satgas TMMD 111 mengucapkan terima kasih kepada warga atas perhatiannya dengan program TMMD dan ini menjadi awal yang baik untuk terlaksananya TMMD.

“Kegiatan doa ini merupakan rangkaian pokok dalam rangka menunjang kegiatan pokok TMMD. Semoga kita semua diberikan keselamatan dalam bekerja nantinya,” jelas satgas TMMD serda tomi jepisa, Selasa (29/6/2021)

Sementara Dansatgas TMMD ke-111 Letkol Inf Rooy Chandra Sihombing, S.I.P, mengimbau kepada warga desa Siuhom, Kecamatan Angkola Sangkunur,untuk turut mensukseskan Program TMMD ini dan selalu saling bersinergi.

“Semoga melalui TMMD ini kita tingkatkan kebersamaan. Tentunya dengan semangat Gotong Royong, mari kita buktikan bahwa Bersama Rakyat, TNI Kuat,” tuturnya saat mengunjungi lokasi TMMD tersebut. (sabar)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here