Satgas TMMD ke 111 Kodim Tapsel Ajari Warga Cara Membuat Sangkar Burung

0
32
Satgas TMMD Kodim Tapsel saat mengajari warga membuat sangkar burung.

Tapsel,Prioritas.co.id – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) berhasil memeratakan pembangungan di segala bidang terutama pada daerah tertinggal dan desa miskin.

TMMD untuk mewujudkan impian warga, namun perlu perjuangan dan kerja keras serta gotong-royong dan bahu membahu antara TNI, Kepolisian, warga dan juga pemerintahan.sehingga dapat meningkatkan ekonomi warga seperti yang di lakukan Satgas TMMD Ke-111, Kodim 0212/Tapsel, tak ada kata menyerah apalagi putus asa.

Mereka curahkan segala kemampuannya demi suksesnya pelaksanaan TMMD agar mencapai hasil yang memuaskan di Desa Siuhom, kec. Angkola Barat, Kab. Tapsel,” kata Prada Sultoni Hasibuan salah seorang satgas TMMD. Rabu (7/7/2021).

Dirinya bersama Satgas TMMD lainya terus melaksanakan komunikasi sosial salah satunya mengajari warga cara membuat sangkar burung dan merawat burung.

Tujuan untuk mengetahui lebih dekat UMKM sangkar dan ternak burung. Dengan demikian bisa memberikan arahan pemasaran produk UMKM tersebut. (sabar)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here