Ringankan Beban Korban Bencana Banjir, Kejaksaan Negeri Depok Bantu Logistik

0
70

Prioritas.co.id, Depok -Upaya meringankan beban para korban banjir yang ada di wilayah Kota Depok, Kejaksaan Negeri Depok terjun langsung memberikan bantuan logistik kepada para korban banjir dibeberapa wilayah Kota Depok. Bantuan logistik yang diberikan berupa kebutuhan masyarakat yang mendesak, seperti bahan makanan yaitu beras dan mie instan.

Kepala Kejaksaan beserta pegawai Kejari Depok memberikan langsung kepada korban bencana banjir.

“Kami turut prihatin atas bencana banjir yang terjadi dibeberapa wilayah di Kota Depok, untuk itu Kejaksaan Negeri Depok turut memberikan bantuan logistik kepada warga yang terkena dampak banjir” ujar Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Depok Yudi Triadi pada Kamis (02/01/2019).

Dirinya berharap, bantuan tersebut semoga bermanfaat untuk meringankan beban korban banjir. Bantuan logistik yang sangat perlu yang kami berikan, kami berharap kita semua turut berpartisipasi dalam mengangani bencana banjir yang terjadi kemarin di Kota Depok, semoga tidak ada bencana lagi di Kota Depok kedepannya.

“Bantuan yang diberikan kepada warga yang terkena banjir, berupa logistik dan bantuan dana sekedarnya. Kejaksaan Negeri Depok memberikan bantuan hanya sekedarnya saja, karena kami juga turut merasakan apa yang dirasakan warga yang menjadi korban banjir, karena kami juga merupakan bagian dari masyarakat,” ujarnya.

Dikesempatan yang sama, salah seorang pengurus RW 20 kelurahan Depok, Agus Supriatna memberikan apresiasi kepada Kejari Depok.

“Saya mewakili masyarakat disini, mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar besarnya, atas bantuan yang diberikan Kejaksaan Negeri Depok kepada kami. Bantuan ini sangat membantu warga yang terkena dampak banjir. Bantuan yang diberikan oleh Kejaksaan Depok sangat kami butuhkan untuk keperluan kami yang terkena banjir,” tutur Agus Supriatna.

Dirinya menerangkan bahwa tidak hanya wilayah RW 20 saja, akan tetapi ada enam wilayah yang terkena bencana banjir, yakni RW 3, 4, 13, 14, 19 dan RW 20. Kami ucapkan terima kasih atas bantuan dari Kejaksaan Depok yang telah datang untuk memberikan bantuan kepada warga yang terkena banjir.

Turut hadir dalam pemberian bantuan tersebut, Camat Pancoran Mas, Lurah Depok, dilokasi penampungan masyarakat yang terkena bencana banjir. (Rils)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here