Riana Sari Arinal Djunaidi Resmikan LKS Pondok Lansia Gimbar Alam Pringsewu

0
125

Prioritas.co.id.Pringsewu – Usia harapan hidup di Provinsi Lampung saat ini mencapai 65-70 tahun. Kondisi ini menyebabkan jumlah lansia semakin banyak, dimana dari 9,2 juta penduduk Lampung, 880.000 orang (9,57%) diantaranya adalah lansia.

Hal tersebut diungkapkan Ketua Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) Provinsi Lampung Riana Sari Arinal Djunaidi saat meresmikan Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) Pondok Lansia Gimbar Alam Pringsewu, Senin (2103/2022).

Disampaikan pula oleh Riana Sari bahwa berdasarkan data Kementerian Sosial RI jumlah lansia yang masuk Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) di Provinsi Lampung tercatat 412.421 orang atau 50% dari jumlah lansia di Provinsi Lampung.

Riana Sari Arinal Djunaidi mengatakan keberhasilan pembangunan bidang kesehatan dan kualitas hidup yang semakin baik membuat usia harapan hidup semakin tinggi. Menurutnya, menjadi lansia adalah kebahagiaan tersendiri, tetapi seiring dengan bertambahnya usia, banyak permasalahan yang harus dihadapi dan harus disikapi dengan baik, sehingga para lansia tidak menjadi lansia yang bermasalah sosial. “Dan ini menjadi tantangan untuk menjadikan lansia lebih smart yakni sehat, mandiri, aktif, produktif dan bermartabat”, katanya.

Riana Sari Arinal Djunaidi berharap berdirinya LKS Pondok Lansia di Kabupaten Pringsewu akan membantu pemerintah dalam memberikan pelayanan sosial kepada para lansia, diantaranya memberikan pendampingan dan edukasi kepada lansia maupun keluarga mengenai kesehatan, keagamaan, sosial dan budaya juga keterampilan yang berguna bagi para lanjut usia.

Sementara itu, Bupati Pringsewu Sujadi mengatakan arah kebijakan pembangunan Kabupaten Pringsewu tahun 2022 diantaranya adalah menaikan target Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dimana Pringsewu saat ini berada di urutan ketiga di Provinsi Lampung setelah Bandar Lampung dan Metro. “IPM ini merupakan indikator penting untuk mengukur keberhasilan dalam upaya membangun kualitas hidup manusia serta sebagai ukuran kinerja pemerintah”, ujarnya.

Sejalan dengan hal tersebut, menurut bupati, tentunya sangat tepat LKS Pondok Lansia Gimbar Alam ini dibentuk, karena sangat mendukung peningkatan usia harapan hidup masyarakat Pringsewu.

Acara peresmian Pondok Lansia Gimbar Alam yang tanah dan bangunan beserta fasilitasnya merupakan hibah tokoh masyarakat setempat H.Marconi Semendawai di Komplek Perumahan Podomoro Indah, Podosari, Pringsewu ini ditandai dengan prosesi pengguntingan pita dan penyerahan bantuan serta taliasih juga piagam penghargaan dari BKKBN kepada TP-PKK Pringsewu, dihadiri oleh Wakil Bupati Pringsewu Fauzi, Ketua LKKS sekaligus LKS Pondok Lansia Gimbar Alam Pringsewu Nur Rohmah Sujadi, Sekda Pringsewu Heri Iswahyudi beserta Ketua DWP Pringsewu Sri Prihatin Heri Iswahyudi, Kadis Sosial Provinsi Lampung Aswarodi dan Kadis Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Lampung Fitrianita Damhuri serta jajaran Pemkab Pringsewu. (Borneo)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here