Prioritas.co.id – Di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 lalu, PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) meluncurkan Hyundai Creta. Mobil besutan Hyundai pertama di Indonesia ini hadir dengan status CKD (Completely Knocked Down). Hyundai Creta diproduksi di Pabrik Karawang, Jawa Barat.
Jika kamu penasaran dengan SUV (Sport Utility Vehicle) andalan HMDI ini, simak review spesifikasi dan harga Hyundai Creta berikut ini:
Spesifikasi Mesin
Hyundai Creta hadir dengan membawa mesin handal berupa mesin bensin Smartstream 1.5L yang mampu mengeluarkan tenaga maksimal 113 hp pada putaran 6.300 rpm dengan torsi maksimal mencapai 143,8 Nm pada putaran 4.500 rpm.
Hyundai Creta menawarkan empat mode berkendara yaitu Eco, Comfort, Smart, dan Sport. Tujuan hal itu untuk memberikan pengalaman berkendara yang lebih baik bagi pengguna.
Selain itu, pada mobil SUV ini juga terdapat dua pilihan transmisi yaitu manual 6 percepatan dan otomatis Intelligent Variable Transmission (IVT).
Eksterior
Desain eksterior Hyundai Creta yang diluncurkan di Indonesia diklaim oleh pihak HMID telah disesuaikan dengan selera konsumen di Tanah Air. Secara keseluruhan, mobil SUV andalan Hyundai ini memiliki tampilan stylish yang dianggap mampu menarik minat banyak calon pembeli.
Pada bagian depan terlihat keunikan mobil ini dengan kehadiran lampu Parametric Jewel Hidden-Type DRL yang membuatnya terkesan berbeda dari mobil lainnya. Beralih ke bagian samping terlihat kombinasi warna two tone yang menciptakan kesan sporty. Untuk menyempurnakan tampil sporty pada Creta, HMID membekali mobil ini dengan Diamond Cut Alloy Wheels berukuran 17 inci.
Interior
Bagian interior Creta tampak modern dan cukup kekinian, tapi sayang masih menggunakan material perpaduan plastik. Tersedia dua warna interior yang bisa dipilih yakni Full Black untuk semua tipe dan Black/Cognac Two Tone yang tersedia mulai dari tipe Trend ke atas.
Kemudian, tersemat pula Full TFT LCD Meter Cluster 10,25 inci dengan tampilan digital sebagai akses ke berbagai pengaturan fitur kenyamanan, termasuk pengaturan warna tampilan pada panel instrument cluster.
Hyundai Creta juga dibekali layar Display Audio 8 Inci dengan berbagai fitur yang bisa terhubung ke smartphone sebagai fitur hiburan. Layar hiburan ini juga dapat terhubung ke delapan unit speaker BOSE Premium Sound System.
Harga
Berikut daftar harga Hyundai Creta per April 2022 :
*Hyundai Creta Active MT : Rp. 281.500.000
*Hyundai Creta Trend MT : Rp. 301.500.000
*Hyundai Creta Trend IVT : Rp. 322.000.000
*Hyundai Creta Style IVT : Rp. 362.000.000
*Hyundai Creta Prime IVT : Rp. 410.000.000.
Fitur
Pada bagian depan mobil tersemat lampu DRL model parametric Jewel Hidden yang mampu memberikan pencahayaan terang pada malam hari. Beralih ke bagian belakang Hyundai Creta terdapat high mounted stop lamp yang berguna untuk memberi tanda mobil mengerem agar tidak tertabrak oleh kendaraan lain dari belakang.
Selain itu, tersemat juga beragam fitur lainnya seperti glove box, ambient mood lamp, dan panoramic sunroof. Lebih dari itu, ada juga layar full TFT LCD meter cluster 10,25 inci dan tampilan serba digital serta head unit 8 inci dengan konektivitas smartphone.
Kemudian, Hyundai Creta juga dilengkapi dengan fitur stolen vehicle notification & stolen vehicle tracking yang akan bekerja jika kemungkinan ada pencurian. Fitur tersebut nantinya akan memberikan informasi lewat smartphone pemilik untuk mengetahui posisi terkini.