Polda Sumsel Kantongi Indentitas Pelaku Penembak Anggotanya

0
108
Kapolda Sumsel, Irjen Toni Harmanto.

Palembang,prioritas.co.id – Polda Sumatera Selatan sedang mengejar pelaku penembakan anggota reskrim polres OKU Timur yang tewas di tembak saat menangkap buronan.

Irjen Toni Harmanto Kapolda Sumatera Selatan Sabtu (26/03) mengatakan telah
megintruksikan jajarannya untuk segera tangkap pelaku penembakan Bripda Muhamad Syahril Maulana Harahap.

“Korbannya anggota reskrim Polres OKU Timur tewas di tembak saat menangkap pelaku Dpo curas di wilayah OKl.”Ujar Irjen Toni Harmanto.

Indentitas pelaku sudah kami kantongi, sekarang anggota Ditreskrimum Polda Sumsel sudah turun, kasus ini harus secepatnya di ungkap dan tangkap pelaku hidup atau mati.

“Sedang proses penyelidikan masih kita dalami dan terus dilakukan terkait kasus tersebut hingga jelas krinologinya, imfonya anggota di tembak saat melakukan penangkapan, ada suara tembakan. Mengenai anggota makanya kita perjelas,” lanjut Toni Harmanto.

Sebelumnya jum’at (25/03) anggota kita tewas di tembak dengan menggunakan senjata api saat bertugas menangkap Dpo kasus curas di desa Gumawang kecamatan Belitang l kabupaten OKU Timur Sumatera Selatan.

Bripda Muhamad Syahril Maulana Harahap tewas bersimbah darah mengenai dada hingga tembus saat menangkap Dpo curas di daerah OKl.

Korban sempat di bawah ke rumah sakit di OKl, namun nyawanya tidak tertolong akhirnya di bawah ke RS Bhayangkara Polda Sumsel di Palembang guna di visum. (Iskandar Mirza)

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here