PLT Danposramil Pagelaran Utara Koramil 424-05 Pagelaran Hadiri Musrenbang Pekon Madaraya

0
114

 

Prioritas.co.id, Pringsewu – PLT Danposramil Pagelaran Utara Koramil 424-05 Pagelaran, Kodim 0424 Tanggamus Peltu Yoyos Suwondo menghadiri kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan Pekon (Musrenbang Pekon) di Pekon Madaraya, Kecamatan Pagelaran Utara, Kabupaten Pringsewu tahun anggaran 2021, Senin (30/11/20) bertempat di balai pekon setempat pukul 09.00 Wib pagi.

Turut hadir pada Musrenbang Pekon, Camat Pagelaran Utara Rohadan, SE, PLT Danposramil Pagelaran Utara Peltu Yoyos Suwondo, Kapolsup Sektor Pagelaran Utara Bripka Hi Dedi Antoni, SE, Sekdes Pekon Madaraya Asepudin, Pendamping Desa Mariyam, kepala KB kecamatan Pagelaran Utara Sunyo, beserta tokoh masyarakat adat agama pekon Madaraya.

Kepada prioritas.co.id, Danposramil Pagelaran Utara Peltu Yoyos Suwondo mewakili Danramil Pagelaran Kapten Inf Rachmat, H,S.sos mengatakan, Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Pekon adalah forum musyawarah tahunan yang selalu dilakukan oleh pekon sebagai langkah awal untuk melaksanakan Rencana KerjaPembangunan pekon (RKP) tahun anggaran yang akan datang.

Peltu Yoyos Suwondo mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah hadir, Sehingga kegiatan Musrenbang Pekon Madaraya ini bisa berlangsung dengan aman, tertib dan lancar serta menghasilkan kesepakatan untuk kepentingan bersama.

Musrenbang Pekon dalam rangka pengembangan pembangunan pekon, karena dengan musrenbang pekon tersebut masing-masing bagian dapat memberikan gagasan serta ide-ide positif untuk kemajuan pekon Madaraya.

” Saya berharap semua peserta rapat musrenbangdes ini agar bisa koordinasi dengan baik dalam pembahasan rencana pembangunan baik secara fisik berkaitan dengan infrastruktur, pembangunan ekonomi masyarakat secara merata sehingga semua warga bisa merasakan dampak dari hasil musrenbang kedepannya, “tukas Peltu Yoyos Suwondo. (Jun)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here