Pj Bupati Muara Enim Hadiri Malam Kenal Pamit Kapolda Sumsel

0
34
Malam Kenal Pamit Kapolda Sumsel di Griya Agung Palembang, menghadiri undangan malam perkenalan dan pamitan Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatera Selatan (Sumsel).

Muara Enim, Prioritas.co.id – Pj Bupati Muara Enim, Kurniawan, AP., M.Si., Senin malam (24/10/22). Bertempat di Griya Agung Palembang, menghadiri undangan malam perkenalan dan pamitan Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatera Selatan (Sumsel).

Irjen. Pol. Albertus Rachmad Wibowo, S.I.K., M.I.K., yang sebelumnya menjabat Kapolda Jambi. Bersama Gubernur Sumatera Selatan, H. Herman Deru, dan Forkopimda Sumsel.

Pj. Bupati mengucapkan terimakasih dan selamat kepada pejabat lama Irjen. Pol. Drs. Toni Harmanto, M.H., yang dilantik sebagai Kapolda Jawa Timur (Jatim) berdasarkan surat telegram Kapolri nomor ST/2224/X/KEP/2022 dan surat keputusan Kapolri nomor KEP/1386/X/2022 pada tanggal 18 Oktober 2022.

Pada malam kenal pamit yang juga turut dihadiri bupati, walikota se-Sumsel, Pj. Bupati berkomitmen siap membangun kerjasama yang baik antara Pemerintah Kab. Muara Enim dan Polda Sumsel melalui Polres Muara Enim yang berkedudukan di daerah.

Untuk itu dirinya berharap sinergitas ini dapat terjalin erat, bahkan dengan seluruh instansi vertikal lainnya khususnya Polda Sumsel demi mendukung terwujudnya Transformasi dalam Polri Presisi yaitu prediktif, responsibilitas dan transparansi berkeadilan demi mengawal jalannya pembangunan di Bumi Serasan Sekundang.

Dalam kesempatan ini Pj. Bupati yang hadir bersama Forkopimda Kab. Muara Enim mengucapkan terima kasih kepada Irjen. Pol. Drs. Toni Harmanto, M.H.

Yang telah mengabdikan dirinya sebagai Kapolda Sumsel sejak 25 Agustus 2021 hingga 14 Oktober 2022 yang kini menempati jabatan baru sebagai Kapolda Jatim.

Dirinya juga berharap semoga Polri akan semakin maju dan menjadi institusi terdepan dalam memberikan pelayanan, perlindungan dan menjadi pengayom bagi masyarakat. (eka)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here