Pesan Toti ke Orang Muda Ndora: Tanamkan Nilai Persaudaraan

0
122
Thomas Tiba Owa. Photo dok: Prioritas

Ndora, Prioritas.co.id – Anggota DPRD Provinsi Nusa Tenggara Timur asal partai Golkar Thomas Tiba Owa atau yang familiar disapa Toti menghadiri acara puncak Ndora Youth Day 2022 yang digelar OMK Ndora di Halaman Kantor Desa Ulupulu, Kecamatan Nanti, Kabupaten Nagekeo pada Sabtu 9 Juni 2022.

Pada kesempatan itu, Toti yang juga tokoh masyarakat Ndora itu berkesempatan memberikan wejangan kepada generasi muda Ndora secara umun dan kepada OMK secara khusus.

Ia berharap generasi muda Ndora sebagai agen perubahan lebih berpikir positif dan menjadi sumber inspirasi bagi sesama. “Orang muda itu harus berpikir positif, menanamkan nilai-nilai lebih, menjadi sumber inspirasi bagi Ndora pada umumnya dan bagi Mudika pada khususnya. Menanamkan nilai-nilai persaudaraan, menanamkan nilai-nilai kebersamaan” ungkap Toti.

Bagi Toti, orang muda harus bisa memetik hal positif dan pesan moral daripada kegiatan Ndora Youth Day, sebab Literasi Budaya hari menggugah kembali kaum muda untuk lebih taat dan menjalani kehidupan bermasyarakat yang sesuai dengan ajaran budaya seperti warisan leluhur.

Pesan Toti tidak main-main, sebab, satu hal yang tidak bisa dipungkiri, kemajuan budaya dan teknologi yang sangat pesat di era globalisasi ini membuat banyak anak muda yang berperilaku menyimpang dari norma agama dan budaya. Tidak menghargai sesama bahkan tidak menghormati orang yang lebih tua.

Toti mengatakan bahwa, generasi muda adalah calon pemimpin di masa depan. Kerena itu, Dia berharap agar anak muda harus bisa mempersiapkan diri sejak dini, serta harus mampu bersaing baik di bidang sumber daya manusia maupun bidang ekonomi.

Lebih lanjut Toti berpesan kepada anak muda yang ingin membangun rumah tangga untuk berpikir matang- matang sebelum membuat suara keputusan.
“Anak-anak muda sebelum menikah, berpikirlah baik-baik, jangan nikah hanya sebatas suka sesaat, tapi akan pisah pada saat sakramen pernikahan sudah diterima” pesan Toti.

Adapun Ndora Youth Day tahun 2022 ini diikuti oleh 364 peserta dari 8 Stasi yang tersebar se wilayah Paroki St Petrus Martir Ndora. Selama kurang lebih 5 hari pelaksanaan diisi dengan berbagai macam kegiatan seperti pembinaan, minat (olahraga) bakti sosial serta kerohanian.

Untuk kegiatan pembinaan OMK dibekali berbagai materi seperti LKTD, Wirausaha, Human Trafficing, Migran dan Perantauan, Polhukam hingga materi tentang Pariwisata.

Ada pula kegiatan olahraga (Sepak bola dan Bola Voli putra-putri, kuis kitab suci, baca kitab suci, paduan suara, dan Mazmur tanggapan.
Selain itu ada pula pameran Seni budaya (bhea sa, Kezo dan Teke serta Literasi Budaya (Dho Dhenga, Tepi Sea, Esu dan Kose). (arjuna)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here