Perangi Narkoba, Sidimpuan Zona Membahayakan Bandar Harus Ditangkap

0
138
Ketua DPC Granat Kota Padangsidimpuan, Anwar Sulaiman Siregar. SH.MH.

Prioritas.co.id, Sidimpuan – Kegiatan sosialisasi terhadap ancaman bahaya narkoba di kalangan pelajar di kota Padangsidimpuan diharapkan dapat dilakukan lebih intensif. Mengingat bahaya narkoba sudah menjadi ancaman yang sangat serius sehingga butuh perhatian dari seluruh elemen masyarakat.

Terlebih saat ini peredaran barang terlarang itu justru banyak menyasar kalangan remaja dan anak muda, khususnya para pelajar.

Hal tersebut di katakan kakan kesbangpol kota Padangsidimpuan Safaruddin Harahap S.sos kepada Sidaknews.com ketikan dihubungi melalui selulernya jum’at (9/3).

Safaruddin memaparkan bahwa selama ini pemerintah telah melakukan berbagai upaya untuk mencegah dengan Melakukan berbagai kegiatan sosialisasi penyalahgunaan narkotika di wilayah kota Padangsidimpuan ditingkat pelajar.

Upaya yang ada selama ini harus terus ditingkatkan dan digalakkan terutama di kalangan para pelajar lebih di galakkan sosialisasi, dan pemko Padangsidimpuan harus betul betul mendukung kepolisian dalam hal peredaran narkoba di kota Padangsidimpuan, mengingat dampak negatifnya yang sangat besar, maka semua elemen bangsa baik itu pemerintah, aparat penegak hukum, institusi pendidikan, masyarakat dan lain sebagainya diminta melakukan gerakan perangi narkoba secara serius dan terus menerus.

Safar menyebutkan upaya penanggulangan narkoba dapat dilakukan melalui pendekatan preventif maupun represif, sehingga upaya pencegahan dan penanggulangan narkoba ini dapat berjalan dengan efektif. “ Peredaran narkoba saat ini sudah mulai menyasar kaum pelajar, bahkan siswa Sekolah Dasar tak luput dari target para pengedar. Hal ini harus kita tangani dengan serius” ini bukan lagi persoalan Main main ujar pria yang murah senyum ini.

“Sementara Ketua DPC Granat kota Padangsidimpuan Anwar Sulaiman Nasution SH. MH menyampaikan apresiasinya yang sangat tinggi kepada Polres Kota Padangsidimpuan dibawah kepemimpinan AKBP Hilman Wijaya SIK. Secara berkesinambungan telah banyak mengungkap peredaran Narkoba di wilayah kota Padangsidimpuan Sehingga dukungan dan kepercayaan publik kepada polisi mulai mengalami peningkatan, “ujarnya.

Anwar Sulaiman Nasution juga mengingatkan semua pihak akan bahaya ancaman narkotika ini yang dapat digunakan sebagai Proxy War. Proxy War yang dimaksud adalah pemanfaatan narkotika sebagai suatu alat untuk melumpuhkan kekuatan negara lain karena dengan menggunakan narkotika maka suatu negara dapat dengan mudah dikuasai karena generasi mudanya telah lumpuh karena narkotika.Ada kemungkinan yang ingin menghancurkan negara kita, dengan cara meyasar para remaja dan anak-anak yang merupakan generasi penerus bangsa.

Dia juga menjelaskan,” Jika generasi penerus sudah rusak, maka negara ini akan hancur, Akibatnya negara akan mengalami kemunduran akibat penggunaan narkotika dikalangan generasi muda. “karena generasi mudah lumpuh oleh narkoba, maka terjadi kemunduran dalam negara”, karena seseorang yang menggunakan narkotika akan mengalami gangguan dalam sistem syaraf yang menyebabkan sulit berpikir secara logis. Selain itu mengalami gangguan kesehatan lainnya seperti impoten secara permanen, “terangnya.

Ia juga mendesak Polres kota Padangsidimpuan untuk mengungkap bandar narkoba di daerah ini tanpa kecuali, dan hadapkan mereka ke hukum,dan bila perlu tangkap para bandar ini, hidup atau mati, demi para penerus bangsa di daerah ini, sebagai antisipasi bahaya narkoba, DPC granat kota Padangsidimpuan siap bermitra dengan pihak mana pun dalam membrantas narkoba di kota Padangsidimpuan, karena peredaran narkoba di kota berjuluk salumpat saindege ini sudah dalam zona Membahayakan, ini Harus dilawan bersama, dan untuk kasus narkoba tidak ada toleransi, jelasnya. (sumber: sidaknews.com)