Penantian Panjang 13 Tahun Putus, Warga Bintan Timur Bahagia Juara Umum MTQH XIII

0
0

Bupati Bintan (Kiri) serahkan piala bergilir secara simbolis kepada Camat Bintan Timur di acara penutupan MTQH XIII kemarin malam.

Bintan.prioritas.co.id – Tadi malam, Perhelatan akbar Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadits (MTQH) ke XIII tingkat Kabupaten Bintan tahun ini resmi dinyatakan berakhir. Acara penutupan digelar dekat Arena Utama Lapangan eks Relief Antam, Sabtu (27/04/2024).

Tak kalah dengan malam pembukaan, penutupan teresebut juga berlangsung cukup meriah di wilayah Provinsi Kepulauan Riau semalam. Ribuan masyarakat umum memadati pelataran astaka utama untuk menyaksikan penyerahan piala bergilir hingga penampilan panggung yang penuh dengan warna plus semangat.

Indra Gunawan, S.Sos selaku Camat Bintan Timur (Bintim) baru-baru ini turut membenarkan bahwa pihaknya keluar sebagai Juara Umum setelah kurun waktu 13 tahun lamanya penantian panjang. Kemudian, Disusul Bintan Utara (Binut) di peringkat dua, Seri Kuala Lobam (SKL) posisi III.

Bintim juga meraih Juara pertama Pawai Ta’aruf. Indra menyampaikan dua kunci keberhasilan yakni satu karena izin Allah SWT dan kedua ialah berkat kekompakan semua pihak terkhusus Kelurahan Kijang Kota, Sei Lekop, Sei Enam, Gunung Lengkuas.

” Sangat bersyukur ya Alhamdulillah berjalan baik & lancar, Pesan kita tentunya kepada qori – Qoriah yang menang mari bersama-sama untuk terus berlatih mempersiapkan diri Insya Allah akan mewakili di tingkat Provinsi, ” Ujar Bupati Bintan, Roby Kurniawan, S.P.W.K pada saat konferensi Pers di sekitaran lingkungan Ketua RT 002/RW 009 Kampung Pisang atas.

Masih sambungnya tepat pada pukul 22.39 Wib, Pertengahan menjelang akhir bulan Mei sehingga memang perlu latihan ekstra persiapan serta mudah-mudahan dapat mengharumkan nama daerah Bintan. Selamat juga kepada juara umum Bintim maupun lainnya yang telah ikut berpartisipasi mensukseskan penyelenggaraan MTQH. (Alek)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here