Peduli Lingkungan, PT. Bank Aceh Syariah KC Bireuen Serahkan Kontainer Dan Tong Sampah

0
61

BIREUEN – PT. Bank Aceh Syariah Kantor Cabang Bireuen menyerahkan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) berupa kontainer sampah dan tong sampah roda untuk Pemkab Bireuen, Kamis (14/11/2019). Acara Penyerahan bantuan CSR Bank berupa satu unit Kontiner sampah dan sepuluh unit tong sampah roda tersebut berlangsung di halaman pendopo Bupati Bireuen dilakukan Kepala PT. BAS kantor Cabang Bireuen, M. Hendra Supardi diterima oleh Sekda Bireuen, Ir. Zulkifli SP.

Kepala PT. BAS KC Bireuen menyebutkan, penyerahan bantuan itu merupakan wujud kepedulian Bank Aceh Syariah dalam menjaga kebersihan di Kabupaten Bireuen. “Semoga ini menjadi penyemangat bagi kita semua untuk membuang sampah pada tempatnya, sehingga kebersihan lingkungan selalu terjaga. Bank Aceh sangat komit dan peduli terhadap masalah lingkungan,” kata Hendra.

Sekda Bireuen, Ir. Zulkifli, SP pada acara penyerahan bantuan itu menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada Bank Aceh atas kepeduliannya terhadap kebersihan di Kabupaten Bireuen.

“Kami atas nama Pemkab Bireuen sangat berterimakasih kepada Bank Aceh Syariah Kantor cabang Bireuen, kontainer dan tong sampah ini akan kami tempatkan di lokasi yang banyak orang buang sampah, seperti di Kantor Pusat Pemerintahan Bireuen, Cot Gapu,” Ucap Sekda.

Saat ini, sambung Sekda, kontainer sampah memang sangat dibutuhkan oleh Pemkab Bireuen untuk ditempatkan di sejumlah lokasi supaya mengurangi orang buang sampah sembarangan.

Ia berharap kepada masyarakat Kabupaten Bireuen Bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan dan menyarankan geuchik-geuchik dalam Kabupaten Bireuen dapat menggunakan Dana Desa untuk mengatasi persoalan sampah di desa masing-masing.

“Karena tidak semua desa mampu dijangkau oleh truk pengangkut sampah dari dinas terkait, Apalagi tenaga kebersihan masih kurang dibandingkan dengan luas wilayah. Untuk itu, setiap desa boleh membuat tempat penampungan sampah sementara,” tutp Zulkifli. (RZ)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here