Ormas GML Tanggamus Bantu Korban Terdampak Banjir dan Longsor Semaka

0
199
Anggota Ormas GML saat Membersihkan Material Longsor di Semaka.

Prioritas.co.id, Tanggamus – Jajaran Anggota Gema Masyarakat Lokal (GML) Kabupaten Tanggamus membersihkan material dampak longsor dan banjir di Kecamatan Semaka, Rabu (5/8/2020).

Banjir yang terjadi pada Selasa (4/8/2020) Malam, pukul 21. 00 Wib. Mengakibatkan jalan lintas barat tidak bisa dilalui dan puluhan rumah penduduk tergenang air dan lumpur karna terjadi longsor.

Sebagai letak kepedulian dan rasa simpati yang tinggi, Jajaran GML Tanggamus membersihkan material lumpur dirumah warga yang terkena dampak banjir dan longsor.

Menurut Ketua Devisi Sosial dan Bencana DPD GML Tanggamus Neneng, mengaku dirinya bersama jajaran Anggota GML Tanggamus selalu siap dan tanggap apabila ada bencana di Kabupaten ini.

“Kami bersama jajaran terus membantu apa bila ada bencana, sudah semestinya sebagai lembaga masyarakat membantu sekuatnya untuk masyarakat yang memerlukan bantuan. Apalgi terkait bencana Insa Allah kami selalu hadir,” ujar Neneng mewakili Ketua DPD GML Tanggamus Siswanto.

Neneng juga mengatakan, hari ini kami membantu warga melakukan pembersihan kepada rumah warga dan jalan, karena dipenuhimateri lumpur dampak banjir.

“Ini merupakan wujud nyata bahwa kami selalu tanggap dan siap membantu masyarakat terkait bencana yang melanda. Terjun dan bersentuhan langsung bersama masyarakat dilokasi kejadian,” terang Neneng.

Pantauwan diLapang kondisi saat ini Akses Jalinbar sudah bisa dilalui yang sebelum tertutup material lumpur dampak banjir. Tetlihat Pemerintah Daerah Kabupaten
Tanggamus telah menerjun beberapa alat berat melakukan evakuasi material lumpur “pungkasnya.(Ijul)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here