Ops Krakatau 2021 Siap Digelar Polres Pringsewu Jelang Ramadhan dan Idul Fitri

0
190

 

Prioritas.co.id, Pringsewu –  Jelang bulan suci Ramadhan dan hari raya Idul Fitri 1442 H, Polres Pringsewu akan menggelar operasi kepolisian dengan sandi “Ops Keselamatan Krakatau 2021”, guna mewujudkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan serta sosialisasi tentang larangan mudik pada lebaran Tahun 2021.

Hal tersebut disampaikan langsung Kabag Ops AKP Martono, SH. MH saat mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri Soemantri, SIK memimpin latihan Pra Operasi yang digelar di aula mapolres setempat. Sabtu (10/4/21) pagi

Dalam kesemapatan itu kabag Ops menyampaikan operasi Keselamatan krakatau 2021 akan digelar selama 14 hari terhitung mulai tanggal 12 sampai 25 April 2021, dengan mengedepankan fungsi satuan Lalu Lintas untuk melaksanakan pemeliharaan keamanan lalu lintas dengan melakukan kegiatan-kegiatan preemtif dan preventif disertai Gakkum secara selektif prioritas untuk mewujudkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan serta sosialisasi tentang larangan mudik pada lebaran Tahun 2021.

“Pelaksanaan operasi Keselamatan akan dititikberatkan kepada kegiatan preemtif dan preventif terutama dalam rangka penanganan penyebaran virus Covid-19 di wilayah Kabupaten Pringsewu dengan tetap melaksanakan kegiatan Kamseltibcar lantas guna cipta kondisi jelang Ramadhan dan Idul Fitri 14421 H” terangnya

AKP Martono juga menjelaskan tujuan operasi adalah Meningkatnya kepatuhan dan disiplin masyarakat tentang protokol kesehatan, Terciptanya Kamseltibcarlantas untuk meminimalisir terjadinya pelanggaran, kecelakaan dan kemacetan lalu lintas menjelang Ramadhan dan Idul Fitri 1442 H.

Selain itu juga untuk menurunkan angka fatalitas korban laka lantas dan Meningkatnya kesadaran masyarakat agar patuh terhadap imbauan pemerintah untuk tidak melaksanakan mudik ke kampung halaman masing-masing pada lebaran tahun 2021.

Sementara itu, Kasat lantas Iptu Bima Alief Caesar, S.Tk, S.Ik berpesan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi aturan berlalu lintas.

“Yang paling peting lengkapi surat-surat kendaraan dan jangan lupa mematuhi protokol kesehatan saat berkendara” jelasnya

Ia mengimbau masyarakat untuk disiplin penerapatan protokol kesehatan dan menerapkan pola hidup sehat.

“sebentar lagi kita akan memasuki bulan suci ramadhan, agar ibadah bisa kusyuk diharapkan masyarakat mengikuti anjuran pemerintah dalam mencegah Covid-19 serta peraturan lalu lintas” pungkasnya. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here