Olstard Cup I Pacu Kebangkitan Semangat Sepakbola di Bintan

0
389
Tampak Ketua Askab PSSI Bintan foto bersama di sesi pembukaan Olstard Cup I di Kijang sore tadi.

Bintan, Prioritas.co.id – Hari ini pada pukul 14.30 Wib, Sudah resmi dimulai Turnamen Olstard Cup ke satu di lapangan Demang Lebar Daun, Kelurahan Kijang Kota, Kecamatan Bintan Timur (Bintim), Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Minggu (26/06/2022).

Hal tersebut ditandai dengan pertandingan pertama sebagai pembuka mempertemukan kesebelasan Katar dengan lawannya menghasilkan skor akhir cukup telak plus ditandai gol pertama dilesakkan Arief Sumarsono yang diketahui adalah Camat Gunung Kijang, Arief Sumarsono, ST.

Dalam kesempatan disana, Tampak hadir Bhabinkamtibmas Kelurahan Kijang Kota, Bripka Teddy Saputra, Anggota DPRD Bintan Dapil setempat, Aisyah, Arief Sumarsono, ST sekaligus sebagai Wakil Ketua Umum Askab PSSI Bintan.

” Turnamen dengan U35 ini kita gelar guna untuk semangat senior-senior juga kembali mengingat tentang sepakbola lagi, Kemarin kan baru siapkan di usia dini, ” Ujar Ketua Umum Askab PSSI Bintan, Arwan ketika dijumpai awak media di sekitaran lantai atas Tribun penonton.

Masih sambungnya, Nah, Ini untuk orang-orang tua biar mereka bisa menampilkan untuk junior – junior kedepannya permainan senior dulu dan ingin menghidupkan atau membangkitkan lagi sepakbola yang ada di daerah Bintan.

” Niat kita untuk menjadi ketua PSSI ini agar sepakbola di Bintan lebih maju lagi daripada sebelum-sebelumnya, Untuk panitia tetap menjalankan tugas dengan baik serta kepada pemain selamat bertanding junjung tinggi sportifitas dan tunjukkan permainan terbaik, ” Tambahnya lagi secara singkat usai sesi acara pembukaan.

Pada sebelumnya dalam kesempatan lainnya, Plt Bupati Bintan, Roby Kurniawan pernah menyampaikan ajakan untuk mendukung dan mengapresiasi kegiatan turnamen salah satunya sepakbola. Terlebih lagi, Sebagai persiapan menggelar kegiatan Porprov Kepri. Diharapkannya, Nanti akan ada anak Bintan yang bisa bermain di tingkat Nasional. (Alek)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here