Batam.Prioritas.co.id – Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS dan NasDem sudah menggelar silaturahim syawal bersama. Bagi mereka silaturahim adalah bagian yang tak terpisahkan dari aktifitas politiknya. Hal tersebut seperti diungkapkan Ketua DPW PKS Kepulauan Riau (Kepri), Bahktiar kepada wartawan hari ini.
Menurutnya ketika dikonfirmasi tadi siang, silaturahim dimaksud merupakan tradisi politik PKS sembari menikmati makan siang bersama Rudi selaku Ketua DPD NasDem Kepri. Kemudian, merupakan ikhtiar untuk terus bersama-sama membangun Kepri.
Ditegaskannya, karena PKS memiliki keyakinan membangun Kepri tidak bisa sendiri dan butuh kolaborasi. Selain Bahktiar hadir juga pengurus PKS lainnya seperti Ing Iskandarsyah Wakil Ketua DPW, Bambang Dipoyono Sekum DPW, Ahmad Saichudin Bendum DPW serta Wildan Hadi Purnama Kaderisasi DPW.
Selanjutnya, Yusuf sebagai Ketua DPD PKS Kota Batam, Warya Burhanudin Sekum DPD PKS Batam, Riza Hendri Yopi Bendum DPD PKS Batam dan Aleg PKS Batam Mustofa. Sementara dari NasDem Kepri hadir HM Rudi Ketua DPW, Sekretaris Nasdem DPW Kamaludin, Bendahara DPW Nasdem Tengku Afrizal Dahlan, dan pengurus jajaran Nasdem Sudirman Dianto, Wan Alkenz, Khazalik Ketua Fraksi NasDem DPRD Kepri.
Masing-masing Ketua partai memberikan sambutan dan menyebut kegiatan ini merupakan silaturahim syawal sekaligus halal bi halal disana, Rabu (03/05/2023).
” Silaturahim merupakan suatu kebaikan. Tanda kebaikan dari silaturahim adalah mempermudah urusan dan memperpanjang (berkah) usia, termasuk dimudahkan dalam urusan politik, ” Ujar Bahktiar dan pria yang akrab dipanggil Usbah pada sebelumnya di tahun 2022 lalu juga pernah membuka giat silaturahim. (Alek)