Prioritas.co.id.Surabaya – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1440H/2019M yang tinggal beberapa hari lagi, Gubernur Jawa Timur, Khofiah Indar Parawansa melakukan inspeksi mendadak (sidak) perkembangan harga bahan pokok di Pasar Wadungasri, Jl. Raya Kundi, Kundi, Kepuhkiriman, Waru, Kab. Sidoarjo,senin (27/05/2019).
Dari hasil sidak tersebut, Gubernur Khofifah menemukan fakta beberapa harga bahan pokok mengalami kenaikan. Diantaranya, bawang putih dari harga Rp. 20.000,- 25.000,-/kg, ke harga Rp. 48.000,- 50.000,-/kg. Kemudian, daging ayam dari harga eceran tertinggi (HET) Rp. 32.000,-/kg ke harga Rp. 33.000,-/kg. Lalu gula dari harga Rp. 11.500,- 12.000,-/kg naik menjadi Rp. 12.500,-/kg.
“Yang masuk ke Jawa Timur, itu 15 ribu ton, ini cukup untuk kebutuhan selama tiga bulan. Sebab kebutuhan bawang putih di Jawa Timur sekitar 4.960 ton per bulan,” katanya sembari menambahkan, permintaan atau demand bawang putih menjadi tinggi karena komoditi ini merupakan bagian dari signifikan rasa atau taste makanan, ungkapnya. (nang.f/iren)