Menelisik Total & Jenis Surat-surat yang Hangus Terbakar di Kantor BPN Bintan

0
0
Tampak personil Damkar bersiap untuk pulang ke Pos usai padamkan kebakaran di area Kantor BPN Bintan.

Bintan.prioritas.co.id – Dini hari tadi, Kantor ATR/BPN Kabupaten Bintan di sekitaran jalan Tata Bumi Ceruk Ijuk mengalami kejadian kebakaran. Diduga, Satu ruangan sketsa dengan isi didalamnya hangus tak bersisa, Jum’at (01/03/2024).

Hal diatas dibenarkan langsung oleh Ramlah, S.Sos selaku Kepala Pelaksana BPBD Bintan melalui Kepala UPTD Damkar Kecamatan Toapaya, Makmur, S.Sos ketika dihubungi melalui pesan sambungan telepon genggam atau seluler.

Dalam keterangannya, Joko sebagai Security BPN di kawasan Kelurahan Toapaya Asri telah melaporkan adanya kebakaran di Kantornya tepat pada pukul 06.10 Wib. Kemudian, Dalam hitungan menit, Armada Damkar setempat langsung bergegas menuju lokasi TKP.

Ketika itu, Regu piket mereka terdiri dari sejumlah nama-nama yakni Taufik, Dedi, Aris serta Gusmana. Selanjutnya, Makmur mengakui sampai sekarang masih belum mengetahui penyebab utamanya di wilayah Provinsi Kepulauan Riau.

” Hanya ruang sketsa gambar ya semua isinya hangus, Ada ( Kantor BPN punya kesediaan APAR). Kami dapat informasi jam enam lalu meluncur kesana, ” Ujar Makmur secara singkat dalam menjawab konfirmasi awak media.

Pasca kebakaran tersebut, Masih menunggu informasi resmi tentang data akurat mengenai total keseluruhan surat-surat yang hangus dilahap api sekaligus besaran angka kerugiannya. Namun, Berkenaan terhadap pelayanan ke masyarakat ternyata dipastikan tetap berjalan seperti biasa karena tidak berdampak pada pengurusan berkas digital. (Alek)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here