Meminta Turnamen Sampan Terdaftar di Kalender Event Pemkab Bintan

0
72
Tim juara foto bersama warga Sei Enam usai turnamen Sampan di Bintan.

Bintan.prioritas.co.id – Belum lama ini, sudah dilaksanakan agenda perlombaan sampan dekat pantai Kelurahan Sei Enam dengan kategori kelas kapal mesin robin 13 PK dan mesin Tiongkok 75, Rabu (04/10/2023).

Pertandingan tersebut ditandai dengan pelepasan secara resmi terhadap para peserta oleh Kapolsek Bintan Timur, AKP Rugianto. Informasi yang diterima awak media baru-baru ini, mereka yang ikut lomba saling berebut total hadiah bernilai jutaan rupiah.

Hal diatas dibenarkan langsung Abu Rafi selaku seorang pemuda Sei Enam laut ketika dijumpai serta dikonfirmasi menjelang waktu Maghrib kemarin perihal adanya turnamen sampan dimaksud di wilayahnya.

” Untuk sampan mesin sebenarnya ini event yang dianggap khususnya masyarakat pesisir menginginkan rutin, karena kita terbenturnya diduga belum ada dukungan dari mohon maaf Pemda, ” Ujar Abu Rafi saat memberikan komentarnya di daerah Kabupaten Bintan.

Masih sambungnya, memang kala itu ada pihak dari salah satu Dinas yang membuat seperti seremoni sampai dimasukkan ke dalam TV lokal. Kemudian, harapan mereka anak-anak pesisir yang di sebelah laut agar setiap tahun bisa diadakan artinya perhatian dari Pemerintah setempat.

” Yang jelas Pemkab buatkanlah event ini bukan sebatas di Sei Enam, kalau bisa tingkat Kecamatan harusnya mengadakan hingga ke tingkat Kabupaten. Namun, agak beratnya di donatur, ” Tambahnya lagi penuh harap secara singkat sembari mengakhiri pembicaraan.
(Alek)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here