Melalui Daring, Wabup Madina Ikuti Rapat Gerakan Penanganan Stunting 

0
0
Wakil Bupati Atika Azmi Utammi Nasution didampingi Kadis Kesehatan dr Faisal Situmorang mengikuti rapat gerakan penanganan stunting serentak se – Sumatera Sumut melalui daring di aula Puskesmas Mompang, Kecamatan Panyabungan Utara

Mandailing Natal.prioritas.co.id – Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina) Atika Azmi Utammi mengikuti rapat gerakan penanganan stunting serentak se – Sumatera Utara (Sumut) melalui daring di aula Puskesmas Mompang, Kecamatan Panyabungan Utara, Senin (22/7/2024).

Rapat tersebut dilaksanakan oleh tim percepatan penurunan stunting Provinsi Sumut, dan dibuka langsung oleh Pj. Gubernur Sumut Drs. Agus Fatoni.

Dalam rapat tersebut dijelaskan update capaian intervensi serentak dan tindak lanjut yang dilakukan, Pemberian Makanan Tambahan (PMT) dan diadakan focus group discussion.

Pada kesempatan tersebut, Wabup Madina Atika Azmi memberikan makanan tambahan kepada masyarakat.

Hadir dalam kesempatan tersebut Kadis Kesehatan Madina Dr Faisal Situmorang, Camat Panyabungan, Miswar Husin, Camat Panyabungan Utara, Hasan Basri dan Camat Siabu Sudrajad. (Putra)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here