Priorias.co.id,Pangkalpinang – Kegiatan pemanfaatan lahan tidur di halaman belakang markas Subdenpom II/4-2 Bangka yang dilakukan oleh Kapten CPM Supriyono bersama pasukannya, dengan ditanamkan dengan tanaman sorghum.
Selain mendapatkan apresiasi dari Ketua Komisi Perlindungan Anak Daerah (KPAD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Sapta Qodria Mu’afi mengatakan bahwa tanaman sorghum sangat baik untuk dikonsumsikan bagi anak-anak autis dalam untuk membantu pemulihan kesehatan bagi anak-anak autis tersebut dikarenakan sorghum memiliki free gluten (bebas kadar gula–red) dan menekan perilaku hiperaktif anak-anak.
” Tanaman sorghum itu bukan saja untuk sebagai bahan penganti makanan pokok namun makan wajib bagi anak-anak autis untuk pemulihan kesehatannya, ” ujar Sapta, Kamis kemarin,21/3/2019.
Sementara itu, organisasi pers/pewarra Himpunan Pewarta Indonesia (HPI) Kepulauan Bangka Belitung (Babel) melalui Rikky Fermana selaku Ketua HPI Babel, juga memberikan apresiasi dan pujian kepada kegiatan penanaman perdana Sorghum yang dilakukan oleh Subdenpom II/4-2 Bangka dilahan tidur milik Subdenpom Bangka.
” Kami mengapresiasi kegiatan penanaman perdana Sorghum yang dilakukan oleh jajaran Subdenpom sebagai bentuk dukungan bagian dari stakeholder untuk mendukung dan menyukseskan gerakan tanam dan budidaya tanaman sorghum Babel, tentunya kita ingin program pemerintah daerah dan nasional sukses ” Kata Rikky ditemui di sela-sela saat bersenda gurau dengan jajaran Subdenpom Bangka, Kamis,(21/3/2019).
Dan tak hanya KPAD dan HPI Babel saja, namun Pemuda Panca Marga (PPM) Kepulauan Bangka Belitung juga tidak ketinggalan memberikan apresiasi dan dukungan kepada Subdenpom II/4-2 Bangka atas kegiatan penanaman perdana Sorghum.
” Kami dari PPM Babel siap setiap saat membantu memberikan bantuan tenaga untuk menyukseskan kegiatan Subdenpom Bangka dan kepada institusi TNI-POLRI lainnya ” Pungkas Amir Hamzah Wadanmen Yudha Putra XXIX PPM Babel (Alif F)