Layak Tapi Tak Masuk Nama Sebagai Penerima BLT Lansia Diminta Laporkan

0
191
Suasana antrian tunggu penerima BLT Lansia di Kijang Kota tadi malam.

Bintan, Prioritas.co.id – Sudah dua hari ini, Pemkab Bintan menyalurkan BLT senilai 4,6 miliar rupiah kepada para lansia yang bersumber dari APBD murni di tahun 2022. Informasi yang dihimpun di lapangan, Total lansia seluruhnya sejumlah 3.844 orang, Kamis (03/11/2022).

Seperti yang diketahui bersama bahwa dari data jumlah penerima terjadi peningkatan atau penambahan jumlah sebanyak 230 orang, Setiap lansia menerima sebesar 1,2 juta per-tahun karena setiap bulan, Dananya seratus ribu rupiah.

Menurut bapak Samsul, SP selaku Kadinsos Bintan, Ada yang sudah pihaknya bayar di bulan Maret yakni tiga ratus ribu. Jadi, Kurangnya sembilan ratus ribu langsung dibayarkan semua. Ada juga yang langsung diterima semuanya 1,2 juta rupiah.

Dalam kesempatan tersebut, Seorang Aktivis Sosial dan Lingkungan Bintan (ASLB), Lelo Polisa Lubis, Sc mengaku tengah mengamati perkembangan proses pembagian atau penyerahan BLT lansia di sejumlah wilayah Kecamatan terlebih lagi di Kelurahan Kijang Kota.

” Saya bersama rekan-rekan disini sangat mengapresiasi atas apa yang sudah dilakukan Pemkab dalam hal ini ialah Dinsos Bintan. Sebab, Sudah ikut merealisasikan janji dalam pembagian BLT lansia baik dari tahun sebelumnya maupun di 2022, ” Ujarnya saat dijumpai awak media di tenda Kemensos sebagai tempat tunggu antrian penerima BLT di Kijang tadi malam.

Masih sambungnya di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Jika ada warga yang sudah dinilai layak tapi tidak mendapatkan haknya. Bisa segera menyampaikan/melaporkan padanya dengan ketentuan lengkap persyaratannya maupun terlebih dahulu memahami aspek aturan agar nantinya bisa ditindaklanjuti sebagai mana mestinya.

” Iya, Masyarakat dimaksud utamanya tahu betul dari sisi aturannya seperti apa. Misal dari sisi umur yang sudah cukup maupun ketentuan-ketentuan lainnya, Bila setelah dicek/dipastikan sudah layak. Namun, Tidak juga masuk nama sebagai penerima apalagi telah diajukan waktu proses pendataan kemarin. Kita siap mendampingi untuk menanyakan persoalan itu, ” Tambahnya lagi secara singkat sembari mengakhiri pembicaraan. (Alek)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here