Kegiatan pembinaan kepribadian khusus bagi WBP wanita ini dilaksanakan dengan menggandeng Penyuluh Agama dari Kementerian Agama Kabupaten Mandailing Natal. Pada pembinaan kali ini penyuluh agama mengangkat materi mengenai keutamaan istigfar.
Penyuluh agama kemudian menjelaskan bahwa istigfhar merupakan tindakan meminta maaf atau memohon keampunan kepada Allah yang dilakukan oleh umat Islam. Hal ini merupakan perbuatan yang dianjurkan dan penting di dalam ajaran Islam.
Beliau juga menyampaikan manfaat istighfar tidak hanya akan diberi ampunan atas dosa-dosa. Namun, juga bisa membukakan pintu rezeki bagi si pembacanya.
Hal itu dijelaskan Allah SWT dalam firmannya di Surat Nuh ayat 10-12. “Maka Aku katakan kepada mereka: Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha-Pengampun. (putra)