Kupas Tuntas Tafsir Visi Tanjungpinang Maju Versi Paslon Nomor Urut 1 Ramah

0
0
Tampak Paslon Ramah yang sudah memaparkan Visi Tanjungpinang dalam Kampanye nya baru-baru ini.

Tanjungpinang.prioritas.co.id – Pasangan Calon (Paslon) Nomor Urut 1 Rahma – Rizha Hafiz (Ramah) telah menyampaikan visinya mewujudkan Tanjungpinang menjadi Kota yang Maju, Berdaya Saing, Sejahtera, Religius, Berbudaya, Berbasis partisipasi masyarakat dan inovasi berkelanjutan.

Dalam upaya untuk mengembangkan daerah Tanjungpinang, Kandidat Ramah sudah memaparkan visi mereka yang berfokus pada partisipasi masyarakat dan inovasi berkelanjutan, Rabu (02/10/2024).

Berikut Tafsir Hj Rahma tentang visinya, Dengan pengalamannya dalam membangun komunitas yang inklusif dan berorientasi pada kebutuhan masyarakat, Ia berkomitmen untuk meningkatkan kualitas hidup penduduk Tanjungpinang melalui kebijakan yang progresif dan solutif.

” Kami akan menggalakkan partisipasi aktif masyarakat dalam setiap tahapan pembangunan Kota ini, Memastikan bahwa suara mereka didengar dan diimplementasikan dengan baik, Itulah dalam kampanye memilih untuk bertatap muka langsung dengan masyarakat dan kadangkala saya juga door to door, ” Ujar Rizha dalam menjawab konfirmasi via komunikasi pesan singkat sambungan telepon genggam.

Dia menekankan pentingnya inovasi berkelanjutan sebagai pilar utama untuk meningkatkan daya saing Tanjungpinang, Wilayah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

” Kita akan mendorong terciptanya ekosistem inovasi yang merangkul teknologi terkini dan prakarsa lokal, sehingga Tanjungpinang dapat bersaing di tingkat regional dan global, ” Tambahnya lagi secara panjang lebar sembari mengakhiri pembicaraan.

Ramah juga menegaskan komitmen mereka untuk menjadikan Tanjungpinang sebagai pusat kehidupan religius dan budaya yang kaya mempromosikan keharmonisan antarumat beragama serta melestarikan warisan budaya yang berharga. Dengan perpaduan visi yang progresif dedikasi terhadap kemajuan serta siap membawa ke era baru yang lebih cerah dan berdaya saing. Masyarakat Tanjungpinang diajak untuk turut serta aktif dalam membangun masa depan kota yang lebih baik bersama mereka. (Alek)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here