Krisis Air Bersih, Komunitas GRESIK DAMAI Tergerak Bantu Air Bersih, Warga Sebut Setetes Air Berguna Bagi Kami

0
134

Prioritas.co.id.Gresik – Sulitnya dalam memperoleh pasokan air bersih untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari akibat musim kemarau panjang saat ini cukup dapat di rasakan oleh sejumlah warga yang terdampak akibat kekeringan , untuk itu Komunitas GRESIK DAMAI telah menyalurkan bantuan tangki air bersih kepada sejumlah warga di Kec.Benjeng yaitu Ds.Ploso dan Dsn.Kalanganyar. Minggu ( 06/10/2019)

Penyaluran bantuan air bersih sudah di laksanakan sejak pada Minggu (29/09/2019) kemarin

Menyalurkan bantuan air bersih dari Komunitas GRESIK DAMAI akan menyalurkan sebanyak 2 tangki air bersih dengan kapasitas tiap tangki 5000 Liter. melalui panitia pelaksana penyaluran air bersih di lapangan, Bayu Perdhana Mahendra Putra siang itu ( Minggu, 06/10/2019 ) dirinya mengatakan bahwa, kegiatan bhakti sosial yang dilakukan oleh Komunitas GRESIK DAMAI ini adalah untuk membantu antara sesama dalam menghadapi musim kemarau , yang berdampak pada sulitnya dalam mendapatkan pasokan air bersih untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari, yang kami salurkan kepada warga, ujarnya

Lebih lanjut, CrIsna Echo, Atika Ayunie & Rania Jingga juga mengatakan ,” Pengiriman bantuan air bersih yang sudah di salurkan kepada warga yaitu di Desa Ploso dan Dsn.Kalanganyar Kec.Benjeng Kab.Gresik, ” tambahnya

” Bantuan kemanusiaan dari Komunitas GRESIK DAMAI, bahkan selama ini kami juga selalu mengadakan kegiatan” Seperti Jum’at Berkah upaya meningkatkan kesejahteraan taraf hidup masyarakat khususnya di sekitarnya, ” pungkasnya.

“Harapan saya bersama teman- teman, semoga bantuan air bersih ini bisa bermanfaat untuk masyarakat. Semoga bisa meringankan beban warga untuk beberapa hari kedepan,”

Bantuan air bersih itu disambut suka cita warga setempat. Salah satu warga menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Komunitas GRESIK DAMAI yang telah peduli terhadap warga yang sedang kesulitan air bersih. (wj)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here