KPU Kepri Kunker dan Silaturahmi ke Polda Kepri

0
7

Batam.prioritas.co.id – Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H., terima kunjungan silahturahmi Ketua KPU Kepri Indrawan Susilo Prabowoadi, S.H., M.H. beserta staff bertempat di ruang kerja Kapolda Kepri pada hari Kamis (11/01/2024).

Kunjungan Silahturahmi Ketua KPU ini juga dihadiri oleh Wakapolda Kepri Brigjen Pol Asep Safrudin, S.I.K., M.H.,Pejabat Utama Polda Kepri, Ketua divisi Perencanaan Data Dan Informasi KPU Kepri Bpk Priyo Handoko, S.A.P., M. A, ketua Divis sosdiklih, parahubmas dan SDM KPU Kepri Ibu Jernih Milyati Siregar, S.AG., M.PD., Kadiv Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU Kepri Bpk Fery Mulyadi Manalu, S.SOS., M.M., Kadiv Hukum Dan Pengawasan KPU Kepri Bpk Muhammad Sjahrir Papene, S.H., Sekretaris KPU Kepri Bpk A. Irwan ZuhdiSiregar, S.H.,dan Kabag Perencanaan Data dan Informasi KPU Kepri Bpk Syamsuardi S. KOM.

Dalam sambutannya, Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H., mengatakan terkait data pemilih yang tidak memilih, didapatkan data mencapai hampir 70 persen. Untuk itu kami mengharapkan Pemilu 2024 dapat lebih baik dan memberikan peningkatan dari pemilu sebelumnya.

“Rata-rata dari hasil data pemilih yang tidak melaksanakan pemilihan berasal dari pendatang. Kami akan melakukan upaya maksimal untuk meningkatkan partisipasi pemilih, terutama menghadapi tantangan Hari Imlek pada tanggal 14 Februari. Saya akan menghimbau agar masyarakat yang merayakan Imlek dapat mendahulukan untuk memilih di TPS,”jelas Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H.,

Selanjutnya, Ketua KPU Kepri, Bapak Indrawan Susilo Prabowoadi, S.H., M.H., juga memberikan pandangan terkait persiapan Pemilu 2024. Beliau menyoroti pentingnya menunggu petunjuk dari pusat terkait kampanye DPD dan DPRD serta upaya intensif untuk mengatasi penyebaran berita hoaks berdasarkan pengalaman pada pemilu sebelumnya.

“Kami berupaya semaksimal mungkin dalam Pemilu tahun ini. Harapannya, persentase partisipasi pemilih dapat meningkat di atas 80%. Kami akan terus berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk Disduk Capil, untuk memastikan segala persiapan berjalan lancar,” ujar Ketua KPU Kepri Indrawan Susilo Prabowoadi, S.H., M.H.,

KPU Kepri berfokus pada strategi dengan mitigasi yang tepat, menjaga koordinasi yang baik dengan pihak kepolisian dan jajaran terkait lainnya untuk menjaga keamanan selama proses pemilihan. Kami juga menegaskan terkait netralitas dan kesiapan kami dalam mengantisipasi berita buruk demi menjaga kenyamanan selama pemilu.

“Terakhir, Dengan adanya koordinasi yang baik antara KPU Kepri, pihak kepolisian, dan instansi terkait, diharapkan Pemilihan Umum di Kepulauan Riau dapat berjalan aman, damai, dan sukses.” Tutup Ketua KPU Kepri Indrawan Susilo Prabowoadi, S.H., M.H. (*/red)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here