Kisah Perjalanan Koalisi ” Bintan Rumah Kita ” Berujung Kemunculan Tagar #BintanKembali

0
0
Tampak eks Bupati Bintan, Apri Sujadi mengisi kata sambutan di acara Halal bi Halal atau Open House di Kijang tadi malam.

Bintan.prioritas.co.id – Di tahun 2021 silam, Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Bintan terpilih yang diusung juga didukung sejumlah Partai politik yakni Apri Sujadi, S.Sos (Partai Demokrat) – Roby Kurniawan, S.P.W.K (Golkar) sukses dilantik. Kala itu, Masyarakat telah memberikan kepercayaan kepada mereka berdua dalam memimpin daerah kedepan.

Kilas balik sebelumnya, Paslon nomor urut 1 adalah Apri – Roby menang di Pilbup Bintan 2020. Hasil hitung cepat dari koalisi Bintan Rumah Kita dengan jumlah seluruh suara pemilih sekitar 86.206 orang (100 %). Jauh unggul memperoleh 49.813 atau sekitar 60,40 persen.

Kemudian, Di 2022 timbul persoalan yang membuat non aktifnya (Tersandung kasus Korupsi) Apri. Hingga, dilanjutkan Roby jadi Plt Bupati terus Definitif.

Setelah itu, Di 2023 Pemda menggelar Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-115. Roby sempat menyampaikan optimismenya terhadap kebangkitan Bintan di momen Hari Kebangkitan Nasional.

” Slogan Bintan Bangkit kita wujudkan dalam berbagai bentuk kebangkitan yang belakangan ini sudah bisa kita lihat. Dari daerah kita bangkit, secara nasional juga akan bangkit, ” Ujar Roby ketika itu di wilayah Provinsi Kepulauan Riau.

Pada beberapa hari lalu, Sampailah Apri pulang ke Kampung Kolong Enam usai menjalani masa hukumannya atas tindak pidana korupsi. Disambut warga dan para pendukungnya sekaligus buka puasa bersama dan masuk di hari ketiga lebaran pas tadi malam dibuat kegiatan Halal bi Halal 1445 Hijriah dekat sekitaran Kelurahan Kijang Kota.

Secara mengejutkan di acara itu lingkungan Ketua RW 022 kawasan Kecamatan Bintan Timur, Ada dua spanduk bercorak hitam putih yang terpampang tampak bertuliskan ” Bintan Milik Kita ” dengan disambung dibawahnya tagar #BintanKembali. Turut disaksikan ribuan masyarakat yang datang hadir maupun sejumlah para tamu undangan baik di meja Pendopo & Halaman Live Music.

” Memang Bintan ini milik kita ya harus dijaga dan dirawat bersama, Apapun perbedaan pandangan politik silahkan. Tapi, Bintan harus tetap menjadi milik kita ya Bintan harus kembali menjadi nomor satu, ” Ungkap Apri semalam tepat pada pukul 21.46 Wib, Saat disinggung apa arti slogan Bintan Milik Kita dan tagar Bintan Kembali (Bersambung), Sabtu (13/04/2024). (Alek)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here