Prioritas.co.id, TANGGAMUS – Tindak lanjuti arahan pimpinan terkait pengamanan mahasiswa yang sedang melaksanakan kuliah kerja nyata (KKN) di wilayah hukumnya. Kapolsek Pugung Polres Tanggamus Ipda Okta Devi, SH melaksanakan silaturahmi terhadap mereka, Senin (6/1/20).
Silaturahmi pertama diawali Ipda Okta Devi dengan melakukan Pembinaam pada Mahasiswa Itera yang sedang melakukan KKN di Pekon Tiuh Memon dan Negeri Ratu Kecamatan Pugung, pada pukul 11.00 WIB.
Tak berhenti disitu, bersama Camat Bulok Ristika Trianita dan Pj. Kapekon Sinar Petir Lamuji melakukan sambang kepada mahasiswa Unila yang melaksanakan KKN di Pekon Sinar Petir, pukul 20.00 Wib.
Di Pekon terjauh wilayah Kecamatan Bulok itu Kapolsek dan rombongan berkoordinasi serta mendengarkan pemaparan kegiatan oleh ketua KKN Angga yang berasal Fakultas Pertanian Unila.
“Siang tadi kami silaturahmi kepada Mahasiswa Itera dan malam ini di rumah perangkat pekon sinar petir kecamatan bulok bersama camat dan pj. Kakon sambang ke mahasiswa KKN Unila di rumah Kaur Keuangan Ubay,” ungkap Ipda Okta Devi melalui Whatsapp.
Menurut Ipda Okta Devi, mahasiswa KKN memiliki sejumlah program membangun pekon diantaranya pengembangan ekowisata air terjun yang kedepanya dikelola oleh kelompok sadar wisata (Pokdarwis) pekon Sinar Petir.
Lalu ada juga pembuatan buku tata cara membuat kompos, pembuatan profile pekon, kemudian dari fakultas kedokteran akan melakukan penyuluhan TBC, pengayakit menular dan resiko pernikahan dini.
“Mahasiswa KKN di Sinar Petir sendiri terdapat 10 orang meliputi dari Fisip
Fakultas Hukum, Pertanian, Ekonomi,
Kedokteran dan FKIP, seluruhnya dalam keadaan sehat,” ujarnya.
Ditambahkan Ipda Okta Devi, dalan kesempatan itu ia dan camat juga berharap kepada mahasiswa untuk dapat membantu sejumlah program pemerintah di pekon setempat.
“Untuk Camat tadi berpesen mahasiswa mengangkat ODF dan kami dari Polsek menyampaikan Kamtibmas dan memberikan pemahaman hukum kepada masyarakat,” pungkasnya. (Sis)