Kapolda Lampung Ikut Peringati HPSN Di Pantai Sukaraja

0
162

prioritas.co.id, Bandar Lampung  – Dalam rangka meperinganti Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) ke-14 tahun 2019, Kepolisian Daerah (Polda) Lampung dan Jajaran pemerintah kota (Pemkot) Bandar Lampung bersama warga Sukaraja ikut membersihkan sampah di pesisir pantai perairan Sukaraja.

“Dalam memperingati hari peduli sampah nasional, kita sama-sama mengikuti apel pada hari ini,” kata Kapolda Lampung Irjen Purwadi Arianto, Kamis (21/2).

Kapolda melanjutkan selain peringati Hari Peduli Sampah Nasional, kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat untuk dapat melaksanakan pola hidup bersih dan sehat.

Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa proses terurainya sampah khususnya sampah plastik membutuhkan waktu sangat lama, sehingga apabila dibiarkan menumpuk di suatu tempat tentunya akan mengganggu sanitasi yang akhirnya dapat mengganggu kesehatan kita bersama.

Dalam kegiatan tersebut, dirinya mengajak masyarakat agar meningkatkan kepedulian kesadaran terhadap sampah paling tidak pribadi yang terlibat dalam kegiatan tersebut mampu menjadi pionir di dalam keluarga dan lingkungan sekitar.

Selaku pimpinan Polri khususnya di Polda Lampung, dirinya menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya terhadap Wali Kota Bandar Lampung yang sangat peduli dan mampu menggerakkan masyarakat untuk menyelesaikan masalah sampah dan juga mendukung pelaksanaan kegiatan Hari Peduli Sampah Nasional.

Ia menambahkan, dengan kebersamaan mari kita wujudkan tempat ini lebih sehat dan lebih bersih agar menjadi objek yang lebih indah. (rils)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here