Kacamata Tingkat Partisipasi Masyarakat & Kolom Kosong Pilkada Bintan

0
0
ampak baliho KPU Kepri mengajak masyarakat Bintan untuk datang ke TPS di 27 November ini.

Bintan.prioritas.co.id – Hari pencoblosan sudah semakin dekat di daerah Kabupaten Bintan khususnya yang diketahui hanya memiliki satu Pasangan Calon (Paslon) saja yakni Roby Kurniawan, S.P.W.K – Deby Maryanti dengan Tagline Bintan Juara.

Mereka dihadapkan pada lawan Kolom Kosong dengan nomor urut dua, Hal tersebut dibenarkan langsung oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Indrawan Susilo Prabowoadi belum lama ini.

Menurutnya, Sah saja bagi masyarakat untuk mengampanyekan pilih Kolom Kosong. Sebab, Tidak ada regulasi yang mengatur. Namun, KPU hanya dapat memfasilitasi Paslon, Jum’at (04/10/2024).

Di tempat terpisah pada beberapa hari yang lalu, Lurah Kijang Kota, Daniel Pardomuan Hasibuan, A.Md sudah memberikan himbauan kepada publik. Dikatakannya, Pihaknya bersama RT/RW untuk mengajak warga datang ke TPS pada tanggal 27 November menggunakan hak pilihnya.

” Sehingga partisipasi masyarakat juga bisa tinggi pada saat Pilkada nanti, Harapan kita semua termasuk RT/RW sebagai perangkat di Kelurahan bisa menjaga Netralitas. Tetap memberikan edukasi terhadap hal tersebut (Kolom Kosong), ” Ujar Daniel dalam menjawab konfirmasi via komunikasi tatap muka.

Masih sambungnya, Terutama juga peran PPS di Kijang Kota bisa sangat aktif mensosialisasikan terkait dengan Pilkada yang mana ada Kolom Kosong itu. Tentu, Harapannya masyarakat paham & Kelurahan terus berupaya agar tingkat partisipasi tinggi.
(Alek)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here