Jutaan Rupiah Lenyap, Warung Sembako di Kampung Kolong Enam Disikat Maling

0
721
Tampak pemilik warung menunjukkan kaleng kosong tempat uangnya disimpan usai dibobol maling hari ini.

Bintan,Prioritas.co.id – Sebuah warung sembako di daerah Kampung Kolong Enam, Kelurahan Kijang Kota, Kecamatan Bintan Timur (Bintim), Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) dibobol maling tadi subuh, Selasa (20/06/2023).

Seperti yang diketahui bersama bahwa dalam kesempatan tersebut, Elvis Saputra selaku pemilik warung hari ini mengabarkan lewat pesan singkat inbox messenger Facebook kepada awak media terhadap kejadian yang dialaminya.

Menurutnya, kejadiannya waktu subuh soalnya pukul 00.30 Wib balik ngopi masih lewat disana (depan warungnya) mengecek dahulu dan tidak ada apa-apa. Kemudian, paginya setengah sepuluh dilihat pintu gemboknya sudah tidak ada.

” Nengok kedalam rokok dan bensin hilang langsung ke Polsek setempat melapor, iya kalau kehilangan duit lima juta rupiah dengan rokok Surya & Sempurna masing-masing tiga selop juga bensin baru isi lima ratus ribu, ” Ujar Elvis memberikan penjelasannya di lingkungan Ketua RT 001 pas samping Kedai Kopi Waduk.

Masih sambungnya, sama voucher lima ratus ribu juga itu saja yang hilang. Selanjutnya, total kerugian mencapai sepuluh juta dan biasanya tinggal di warung cuma istri baru siap lahiran untuk sementara tinggal di Kampung Sei Datuk dulu.

Di tempat terpisah, Ketua RW 022 Kampung Kolong Enam, Joko Satriyo begitu mendapatkan informasi dari wartawan terkait warung kepunyaan warganya dimasuki perampok yang telah melakukan pencurian tindak pidana. Langsung merespon cepat sembari menghubungi Polisi RW agar datang ke lokasi. (Alek)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here