Juara Diajang Internasional Ghotia Cup, Dodi Bangga Dengan Kontribusi Gol Mando Untuk Timnas Pelajar

0
73
fhoto: net.

Prioritas.co.id.Muba – Bupati Muba Dodi Reza Alex Noerdin mengaku bangga dengan kontribusi Rizky Armando yang merupakan anggota Sekayu Youth Soccer Academy dan binaan PPLPD Muba di Timnas Pelajar U-16 yang berhasil menjadi juara setelah menggilas Afrika Selatan 6-0 diajang Gothia Cup di China pada Final Sabtu (17/8/2019). Tidak sekedar terpilih, Mando panggilan akrab bujang Sekayu ini bahkan menjadi salah satu andalan Timnas Pelajar U-16.

Mengisi posisi gelandang serang, Mando seolah tak tergantikan, Ia senantiasa mengusai lapangan tengah, mengintimidasi pemain bertahan lawan untuk mencari celah dari kaki dia juga serangan timnas dimulai dengan sodoran bola matang untuk dieksekusi striker timnas menjebol jala kiper lawan. Tak jarang, gol demi gol juga dilesakkan Mando ketika mendapat posisi yang baik.

Dodi Reza Alex Noerdin dengan bangga mengucapkan selamat kepada Mando karena telah menjadi bagian yang menghantarkan Indonesia menjadi juara di ajang bergengsi. mengapresiasi capaian yang sudah diraih Mando.

“Jangan cepat puas, kejar terus prestasi dengan sportif dan fokus untuk persiapan di ajang-ajang berikutnya,” ucap Dodi.

Penggerak dan Pembina Olahraga Terbaik se-Indonesia ini juga menambahkan, Muba harus terus mencetak atlet-atlet berprestasi dan mampu bertengger di tingkat nasional maupun internasional.

“Terus pacu prestasi dan kembangkan potensi diri serta selalu membanggakan daerah Muba tercinta, prestasi Mando ini jadikan pemecut semangat bagi atlet lainnya di Muba untuk meraih prestasi,” tukasnya.

Rizky Armando atau yang akrab disapa Mando, Atlet binaan Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar Daerah (PPLPD) Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) ini berhasil turut membawa kemenangan Indonesia di ajang Gothia Cup China 9-17 Agustus 2019.

Ini setelah Pelajar U-16 Indonesia menang 5 – 0 atas Tim Afrika Selatan di ajang Ghotia Cup China 2019, dimana Mando yang juga merupakan anggota Sekayu Youth Soccer Academy menjadi pemain inti pada klub sepakbola U-16 Indonesia.

Sebelumnya Mando juga pada ajang tersebut menyumbangkan 1 gol saat pertandingan delapan besar U-16 Indonesia VS Myanmar dengan skor akhir 8-0, kemudian di laga semi final Mando kembali menyumbang gol cantiknya di pertandingan U-16 Indonesia VS China dengan skor akhir 7-0.

“Alhamdulillah tim Indonesia untuk Pelajar U-16 Ghotia Cup China 2019 menang 5 – 0 atas Tim Afrika Selatan, dan Rizky Armando Atlet PPLPD Muba menjadi salah Satu pemain Inti,” ungkap Plt Kadispopar Muba, Muhammad Fariz SSTP MM.

Sementara itu, Mando menuturkan dirinya sebagai putra daerah Muba merasa bangga bisa turut andil menghantarkan Indonesia menjadi juara di ajang kompetisi sepakbola internasional.

“Alhamdulillah bisa mewakili Indonesia untuk ikut kejuaraan Gothia Cup China, dan sebagai putera daerah Muba saya bangga atlet Muba bisa turut berkontribusi,” ucapnya. (dani/rls)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here