Jelang Hari Raya Idul Fitri Wakil Bupati Asahan Berikan Beras Kepada Kaum Duafa Di Kecamatan Kisaran Barat

0
28

Prioritas.co.id, Asahan – Pemerintah Kabupaten Asahan menyerahkan bantuan beras 10 kg kepada 1.000 kaum dhuafa yang terdiri dari 2 Kecamatan yakni Kecamatan Kota Kisaran Barat sebanyak 500 goni dan Kecamatan Kota Kisaran Timur sebanyak 500 goni yang diserahkan di Aula Kantor Camat masing-masing, Selasa (04/05/2021).

Untuk Kecamatan Kota Kisaran Barat penyerahan ini diserahkan langsung oleh Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar, S. Sos, M. Si didampingi oleh Asisten Administarasi Umum, Kadis Sosial Kabupaten Asahan dan Kabag Kesra Setdakab Asahan.

Dalam sambutannya Camat Kecamatan Kota Kisaran Barat Lukman Hakim, S. Ag mengucapkan selamat datang kepada Wakil Bupati Asahan beserta rombongan pada kegiatan pagi hari ini.

” Bantuan yang diterima ini nantinya akan disalurkan kepada kaum dhuafa di Kecamatan Kota Kisaran Barat melalui para Lurah di wilyahnya masing-masing. Hal ini dilakukan agar penyaluran tersebut tepat sasaran ” ucap Lukman Hakim.

Sebelum memberikan bimbingan dan arahannya Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar, S. Sos, M. Si menyerahkan bantuan 10 kg beras secara sombolis kepada kaum dhuafa yang berhadir.

Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar, S. Sos, M. Si pada bimbingan dan arahannya mengatakan, kegiatan pada hari ini merupakan wujud kepedulian Pemerintah Kabupaten Asahan untuk berbagi dan peduli terhadap sesama. Karena pada dasarnya antara Pemerintah dan Masyarakat merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan. Oleh karena itu perlunya peningkatan rasa saling memiliki dan mengembangkan kebiasaan berbagi ditengah masyarakat.

” Disatu sisi, Pemerintah Kabupaten Asahan dengan berbagai programnya terus membuat beragam kegiatan sosial termasuk salah satunya adalah penyerahan beras. Tujuan kegiatan ini merupakan upaya Pemerintah Kabupaten Asahan dalam membantu pemenuhan kebutuhan pokok menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H / 2021 M ” kata Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin.

Selain itu beliau mengatakan, disisi lain, peran serta dan partisipasi masyarakat juga dibutuhkan dalma menyempurnakan upaya-upaya Pemerintah Kabupaten Asahan, misalnya pembayaran PBB, melunasi cicilan bantuan UMKM dan masalah sosial lainnya.

Tampak hadir pada kegiatan ini Wakil Bupati Asahan, Asisten Administarasi Umum, Kadis Sosial Kabupaten Asahan dan Kabag Kesra Setdakab Asahan, Unsur Forkopimcam Kecamatan Kota Kisaran Barat, Lurah se-Kecamatan Kota Kisaran Barat dan kaum dhuafa. ( H.Sinaga )

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here