Prioritas.co.id,Palembang – Unit ll Subdit lll Jatanras Polda Sumatera Selatan lumpuhkan kaki seorang pencuri baterey tower karena melarikan diri saat akan di tangkap. kamis (24/3)
Tersangka Triyono (35) warga jalan Naskah lll Sukarami Palembang di tangkap opsnal unit ll pimpinan Kompol Baktiar rabu, (23/03) sekitar jam.01.30 Wib di rumahnya.
Tersangka di tangkap terkait pencurian dua (2) baterey wolong tower BLS di jalan PDAM Gandus dan tower di Polygon Gandus Palembang minggu,(20/03).
Tersangka Triyono mengaku telah mencuri baterey tower di Palembang dan Banyuasin, ada sekitar sepuluh kali curi baterey tower.
Aku sakit hati karena di pecat kerja Desember 2021, sekitar enam (6) lokasi Palembang dua (2) Banyuasin empat (4). Baterey aku jual dengan penadah, duinya buat kebutuhan ujar Triyono.
“Kasubdit lll jatanras Kompol.Agus Prihandinika kamis,(24/03) mengatakan tersangka di amankan karena kasus pencurian atau curat.” Terangnya.
Tersangka curi baterey tower sendirian, tersangka merupakan mantan karyawan perusahaan yang jadi korban saat ini jadi dia mengetahui bagaima cara mengambilnya.
“Hasil penyelidikan dan pengakuan tersangka, ada sekitar sepuluh tkp motifnya ekonomi, ada korban yang melapor,”lanjut Agus.
Tersangka di jerat pasal 363 khup dengan ancaman penjara di atas lima (5) tahun ikut juga di amankan barang bukti 1 rompi kerja provider dan 1 safety body untuk memanjat tower. (Iskandar Mirza)