Jalin Silahturahmi, 14 Komunitas Mobil Gelar Kopdar

0
239

 

Prioritas.co.id, Pangkalpinang – Sebanyak 14 komunitas mobil yang tergabung di Forum Komunikasi Komunitas Mobil (FKKM) Bangka Belitung (Babel) menggelar acara kopi darat di halaman Kantor Walikota Pangkalpinang, Jumat (31/08/2019) Pukul 20.00 WIB.

Acara Kopdar itu dalam rangka untuk mempererat tali silahturami antara Club mobil se Babel yang tergabung di FKKM tersebut.

Pantauan awak media saat diacara tampak ada perwakilan 14 Club mobil yang menghadiri Kopdar itu diantaranya. Nissan Livina Club (NLC), Calya Sigra Club (Calsic), Club Ayla Indonesia (CAI), Toyota Avanza Club Indonesia (TACI), Honda Brio Club (HBC), Mobilio Indonesia Community (Mobility), Honda Jazz Club Indonesia (HJCI).

Honda City Club Indonesia (HCCI) Indonesian Ignis Community (Ignity), Avanza Xenia Solution (AXS), Xtrail Club Indonesia (XCI), White Car Community (WCC), Daihatsu Xenia Indonesia Club (DXIC), Avanza Xenia Fans Club indonesia (AXFC).

Dalam kesempatan itu Ketua FKKM Babel Helmy kepada awak media mengaku semua komunitas mobil yang tergabung ada 29 Club dan yang hadir ada 14 Club masing-masing perwakilan, sementara masih 15 Club lagi yang berhalangan hadir.

“Untuk 15 Club yang belum datang malam ini yakni, Baleno Club Bangka (BCB), (Honda Freed Owner (Hofos), Bangka Timor Family (Batif), Forum Blazer Bangka Belitung (BIC / FB3) Fortuner Club Indonesia (Forci), Cross Section Comunity (CSC), Black Car Comunity (BCC), Terano Club Bangka Belitung (TCBB), Karimun Club Bangka (KCB), Komunitas Datsun Go Indonesia (KDGI), Night Run, Toyota Vios Club Indonesia (TVCI), Crv Club Indonesia (CCI), Swift Club Indonesia (SCI) dan Ertiga Club Indonesia (ERCI),” katanya.

Lanjut Helmy dirinya berharap FKKM menjadi wadah untuk menjaga silaturahmi antar sesama komunitas di Bangka Belitung sekaligus sharing seputar otomotif. Termasuk mempromosikan semua wisata yang ada di Babel dengan adanya touring antar komunitas atau touring gabungan (Tourgab) seluruh member Club masing-masing di FKKM selalu menjadi solid

“Semoga Kopdar gabungan ini saling mempererat lagi hubungan persaudaraan antara Club mobil yang tergabung di FKKM. Untuk komunitas calsic sendiri merupakan komunitas yang paling bungsu di FKKM. Semoga selalu solid,” pungkasnya. (reza erdiansyah)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here