P.sidimpuan.prioritas.co.id – Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dr Wira Prayatna SH, S, IK, MH diwakilkan Kasat Binmas Iptu Sulaiman Rangkuti SH Menjadi pembina upacara Bendera di sekolah SMA N 1 kota Padangsidimpuan.
Kegiatan itu berlangsung di Halaman upacara Sekolah setempat
jalan Sudirman Kelurahan Wek I, Kecamatan Padangsidimpuan Utara, Kota Padangsidimpuan. Senin (7/10/2024) pagi.
Tampak hadir pada kegiatan upacara itu Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dr Wira Prayatna diwakili oleh Kasat Binmas Iptu Sulaiman Rangkuti, SH , dan PKS Sekolah, bersama Ps. Kanit Bintibsos Aiptu Darmansyah Putra, SH, Ps. Kanit Bin Kamsa Aiptu P. Hasibuan, Ps. Kanit Binpolmas Aipda Taufik Hidayah Harahap, Para guru dan staff SMA N 1 Padangsidimpuan, serta Pelajar SMA N 1 Padangsidimpuan.
Terlihat kasat Binmas Memberikan motivasi kepada para pelajar untuk giat dan tekun belajar agar di kemudian hari bisa sukses untuk mencapai apa yang dicita-citakan , tetap rajin belajar agar dapat mengembangkan potensi diri, sebagai penerus bangsa.
Disamping itu Iptu Sulaiman Rangkuti memberikan pembinaan agar para siswa tidak melakukan hal – hal yang dapat merugikan sekolah maupun diri sendiri di antaranya kenakalan remaja, menggunakan narkoba dan sejenisnya, merokok, mengkonsumsi miras, Aksi bully yang marak biasanya di lakukan oleh kakak tingkatnya atau senior di sekolah itu, Sex Bebas, Tauran serta bolos sekolah dan mengingat sekarang ini kita berada di masa yang serba canggih seperti HP, sudah barang tentu media sosial yang sangat di gemari dan gampang di akses, maka dari itu di ingatkan agar bijaklah dalam menggunakan media sosial.
“Kasat Binmas juga Mengatakan, kegiatan ini Rutin di lakukan oleh Satbinmas setiap hari seni, di laksanakan bergiliran di sekolah yang berada di wilayah hukum polres padangsidimpuan dalam rangka pembinaan dan penyuluhan secara dini kepada para pelajar baik itu tingkat SD, SMP, SMA , “tuturnya.
Ia juga menambahkan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan gambaran, mengingatkan kepada siswa untuk tidak melakukan hal – hal menyimpang yang dapat merugikan baik itu sekolah maupun dirinya sendiri karena siswa itu merupakan harapan dan pnerus bangsa yang harus kita jaga dan kita kembangkan potensinya, “ungkapnya. (Sabar)