Humas Pertamina Gadungan, Di Amankan Polisi

0
96

Prioritas.co.id.Tuban – Seorang pemuda di Kabupaten Tuban, diamankan petugas kepolisian lantaran mengaku menjadi humas pertamina. Dalam aksinya tersebut pelaku melakukan penipuan kepada warga dengan iming-iming kerja di pertamina. Dari tangan pelaku, petugas mengamankan uang jutaan rupiah, hasil penipuan pelaku.

Satreskrim Polres Tuban mengamankan Eko Budiono, warga Kabupaten Blora, Jawa Tengah. Sebelumnya, ia dilaporkan oleh lima korban dari Kecamatan Montong, Tuban, yang tertipu oleh pelaku.

Untuk mengelabuhi korbannya, pelaku memakai pakaian layaknya orang pertamina, lengkap dengan kartu tanda pengenalnya, sebagai karyawan pertamina.

Hal tersebut membuat pelaku dengan mudah menyakinkan korban, untuk dijanjikan masuk menjadi karyawan pertamina, dengan membayar Rp 5 juta perorang.

Aksi yang dilakukan oleh mantan karyawan PT. Rekayasa Industri mitra PT. Pertamina ini, awalnya berjalan mulus. Namun, karena pekerjaan yang di janjikan itu tak kunjung diterima korban.

Akhirnya para korban melaporkan kejadian tersebut ke pihak berwajib. Pelaku yang mengaku sebagai Humas PT. Pertamina inipun kemudian dibekuk oleh pihak kepolisian di salah satu rumah korban.

Dihadapan petugas, pelaku mengakui semua perbuatan penipuan yang telah ia lakukan.

AKBP Nanag Haryono, Kapolres Tuban, menjelaskan, dari tangan pelaku, polisi mengamankan sejumlah barang bukti diantaranya uang senilai Rp 25 juta hasil penipuan, seragam dan id card pertamina palsu.

Atas perbuatannya tersebut, pelaku akan di jerat pasal 378 dan 372 KUHP tentang penipuan dan penggelapan, dengan acaman hukuman empat tahun penjara.

Polisi menghimbau kepada masyarakat agar tidak mudah percaya dengan modus penipuan masuk perusahaan dengan membayar sejumlah uang”. (wj)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here