Gubernur Kepri Terima Anugerah Meritokrasi KASN Tahun 2021

0
79
Gubernur Kepri H Ansar Ahmad, SE., MM. (Foto/Istimewa)

Tanjungpinang,prioritas.co.id – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad, menerima penghargaan Meritokrasi KASN Tahun 2021. Pemberian penghargaan ini dilaksanakan secara virtual, Selasa (7/12/2021).

Selain gubernur Kepri, ada juga Gubernur DKI Jakarta, Gubernur Banten, Gubernur Riau, Gubernur Sumatera Barat dan Gubernur Sulawesi Utara.

Penghargaan Meritokrasi merupakan hasil penilaian sistem merit dalam manajemen ASN kepada pemerintah daerah, instansi dan lembaga pemerintah yang dilakukan oleh Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN)

Provinsi Kepri tergolong dalam penilaian kategori baik oleh KASN dan penghargaannya diserahkan secara virtual oleh Ketua KASN Prof. Agus Pramusinto, MDA kepada Gubernur Ansar Ahmad di Rupatama Dompak.

Untuk tahun 2021, di Provinsi Kepulauan Riau hanya Kabupaten Karimun dan Kabupaten Kepulauan Anambas yang memperoleh penghargaan yang sama.

Sebagaimana diketahui Komisi Aparatur Sipil Negara memiliki misi mengawasi pelaksanaan nilai dasar, kode etik, kode perilaku, dan netralitas serta penerapan sistem merit dalam kebijakan dan manajemen ASN. Selain itu melaksanakan tata kelola KASN yang mandiri, profesional, dan akuntabel. (Anton)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here