Prioritas.co.id.muba – Tim SAR memutuskan menghentikan pencarian korban hilang hari kedua kecelakaan speed boat yang terjadi di Sei Dawas pada pukul 18.00 wib, Kamis (6/8/2020). Operasi pencarian dan evakuasi korban akan dilanjutkan, Jumat (7/8/2020) setelah berhasil menemukan dan mengevakuasi 3 dari 4 penumpang speed boat yang dinyatakan hilang.
Seperti diketahui, Ops SAR telah dimulai paska Kecelakaan 1 unit Speed Boat pengangkut penumpang yang mengalami mati mesin dan tenggelam dibawah Kapal Tongkang Batubara yang tengah sandar tanpa muatan diperairan Sungai Lilin, Rabu (5/8/2020).
Enam dari sepuluh penumpang Speed boat yang tenggelam di Karang Agung Kab. Musi Banyuasin Sumsel tersebut dinyatakan selamat dan 4 penumpang dinyatakan hilang. Pada hari kedua pencarian Tim SAR berhasil menemukan 3 korban yang semuanya dalam kondisi sudah meninggal dunia.
Kepala Kantor KSOP Palembang, Wilker Sei Lilin, H Rahmat Syahid SE M.Si, mewakili tim SAR gabungan yang dikoordinir Basarnas Provinsi merilis melalui akun WhatsAppnya, 6 Orang yang dinyatakan selamat adalah,
1. Awiardi/40Th/LK
2. Rojikan/56Th/LK
3. Sukirno/62Th/LK
4. Sumira/70Th/PR
5. Wiwin/35Th/PR
6. Nopi/39Th/PR
Sementara 3 orang korban meninggal yang berhasil ditemukan adalah,
1. Nia/22th/PR.
2. Rizki/9th/LK.
3. Cukup Tiyono/33Th/LK
Sementara pencarian akan dilanjutkan Jumat (7/8/2020) pukul 06.00 WIB untuk mendapatkan Dafa/5Th/PR,satu dari empat korban yang sebelumnya dinyatakan hilang.
Lebih jauh Syahbandar menjelaskan, pencarian yang dilakukan tim SAR gabungan pada 06 Agustus 2020 pada Jam 05.15 Wib menemukan korban a.n Nia/22th/Pr.
Korban berhasil ditemukan oleh tim SAR gab,dalam keadaan meninggal dunia,sejauh 1,3 km,arah tenggara dari lokasi kejadian (Koord: 2°36’21.05″ S – 104°11’20.91E”).
Selanjutnya pada pukul 06.25 Wib korban diserahkan kepihak keluarga untuk disemayamkan.
Korban kedua ditemukan pada pkl.13.20 wib. korban a.n: Rizki/9th/LK, ditemukan oleh tim SAR Gab.dalam keadaan meninggal dunia. Posisi korban saat ditemukan sudah cukup jauh dari TKP berjarak 7,6 km dari LKK (Koord : 2°38’6.59″S – 104°13’58.04″E)
Pada pukul.14.15 WIB,korban berhasil dievakuasi & diserahkan kepihak keluarga untuk disemayamkan.
Korban ketiga ditemukan pada Jam 16.10 Wib. Korban a.n Cukup Tiyono/33Th/LK. Berhasil ditemukan oleh tim SAR gabungan juga dalam keadaan meninggal dunia,posisi korban semakin menjauh dari TKP sejauh 9 km,arah tenggara dr LKK (Koord: 2°37’40.51″S – 104°14’35.46″E .
Pada Jam 16.45. Wib korban diserahkan kepihak keluarga untuk disemayamkan.
Tinggal mencari satu korban hilang yang belum ditemukan, lanjut Rahmat, pkl. 17.00 wib. Ops SAR Dilanjutkan oleh 2 tim SAR gabungan.dengan fokus 1 orang yang masih dalam pencarian,diseputaran tongkang sampai dengan pukul 17.30 wib korban belum ditemukan.
“Setelah melakukan rapat singkat pada pukul.18.00 WIB. Ops SAR dihentikan sementara dengan hasil penemuan 3 korban yang berhasil dievakuasi kemudian dilanjutkan dengan Pemantauan Serta Koordinasi. RencanabOps SAR Hari ke 3 akan dilaksanakan pada 7 Agustus 2020 Jam 06.00 WIB yang akan diawali dengan apel dihalaman Kantor KSOP Palembang Wilker Sei Lilin,” pungkasnya. (Dani)